Juventus

Setelah Ronaldo, Juventus Siap Kembali Lakukan Transfer Besar

Fido Moniaga - October 26, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved tak menampik jika klub akan kembali memecahkan rekor transfer pemain seperti yang pernah mereka lakukan untuk Cristiano Ronaldo.

Serie A sempat dibuat geger setelah Juventus memutuskan untuk menebus Ronaldo dari Real Madrid pada musim panas 2018 silam. Total 100 juta euro mereka keluarkan untuk mendatangkan bintang Portugal itu sekaligus memecahkan rekor transfer pemain di Serie A.

Baca juga: Lagi, AS Roma Siap Datangkan Alumni Premier League

Juventus kemudian sudah melakukan ancang-ancang untuk belanja besar di kemudian hari. Hal ini setelah pada pertemuan pemegang saham tahunan mereka pada hari Rabu (23/10/2019) kemarin, klub berencana untuk meraup 300 juta euro melalui peningkatan modal saham disetujui.

Saat ditanya ditanya awak media apakah Bianconeri dapat melakukan kesepakatan transfer lain yang selevel Ronaldo, Nedved menjawab: “Kami selalu siap untuk mengambil setiap kesempatan yang ada di depan kami,” ujarnya seperti dilansir Football Italia.

“Kami telah berbicara tentang pengembangan dan kami ingin berkembang di semua lini, di atas semua sisi olahraga karena itu adalah bagian utama dari tujuan klub,” tegasnya.

“Dan dengan ini, saya rasa saya mengatakan segalanya,” sambung Nedved.

Pembelian pemain bintang dengan harga selangit yang dilakukan Juventus memang membuat mereka tak tersentuh di Italia. Hanya saja pembelian yang selama ini mereka lakukan masih belum bisa membawa tim menjadi yang terbaik di Eropa.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com