Arema FC

Siasat Arema FC Untuk Jaga Kondisi Fisik Pilarnya

Dimas Sembada - April 17, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia –  Sejak Shopee Liga 1 2020 ditangguhkan lantaran pandemi corona, seluruh klub peserta otomatis meliburkan skuad untuk menjalani swakarantina. Maski begitu Arema FC punya cara sendiri untuk tetap menjaga kondisi fisik para pemmainnya. 

Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, program latihan online disiapkan oleh tim pelatih Singo Edan. Pada prosesnya para pemain harus menjalani latihan secara online tiga kali seminggu.

Asisten pelatih Arema, Charis Yulianto menyebut, program latihan ini dibuat untuk menjaga kebugaran para penggawa Arema. Dengan beberapa fokus peningkatan kondisi.

“Inisiatif tim pelatih agar kondisi pemain tidak turun dengan drastis. Kami lakukan seminggu 3 kali di hari Senin, Kamis dan Sabtu.


Baca Juga: 


“Tetap materi tidak jauh beda seperti awal-awal kemarin. Maintanance otot, strength, power, speed dan physical condition,” kata Charis.

Lebih lanjut, program latihan ini diakuinya sebagai bentuk tanggung jawab para pemain. Dimana kebugaran harus tetap terjaga untuk mengantisipasi kompetisi yang bakal diputar sewaktu-waktu.

“Pada intinya ini baik buat semuanya dan kami juga masih punya tanggung jawab terhadap tim ini, meskipun dalam keadaan libur seperti sekarang,” pungkas Charis.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com