Alejandro Garnacho yang Makin Berbahaya di Man United
Alejandro Garnacho, Foto: dok bola okezone

Soal Kata Motivasi Buat Garnacho, Ini Kata Ten Hag

Irman Maulana - March 2, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris –  Erik ten Hag mengungkapkan ucapan penyemangat yang Ia berikan pada wonderkid Manchester United, Alejandro Garnacho, sebelum pemain asal Argentina itu mencetak gol ke gawang West Ham dini hari tadi.

Alejandro Garnacho kembali menunjukan potensi terbaiknya dengan membawa Manchester United menang atas West Ham. Garnacho mencetak satu dari tiga gol Man United dalam lanjutan Piala FA musim ini.

Jersey Nomor 7 Manchester United Belum Pantas Dipakai Alejandro Garnacho
Alejandro Garnacho, Foto: dok sportstars.id

Sebelumnya, Setan Merah tertinggal lebih dulu lewat Said Benrahma pada menit ke-54. Namun, sumbangan Garnacho, serta gol bunuh diri dari Nayef Aguerd dan sepakan Fred membuat United unggul 3-1.

Bagi Garnacho, gol tersebut menjadi sumbangan yang ke-5 untuk Man United sepanjang musim ini. Ia jadi satu diantara pemain muda yang bersinar sejak ditangani oleh Erik ten Hag. Total Garnacho telah diturunkan sebanyak 30 kali di semua ajang serta turut memberikan enam assists di semua ajang.


Baca Juga:


Pasca laga usai, Ten Hag pun tampak puas dengan apa yang ditampilkan oleh pemain asal Argentina itu. Ten Hag lalu mengungkapkan kata-kata motivasinya untuk Garnacho sebelum laga dimulai.

“Saya melihat hari ini satu langkah lagi. “Saya berkata kepadanya sebelum pertandingan, ‘inilah saatnya. Kamu memiliki dampak ketika masuk sebagai pemain pengganti, tetapi sekarang harus memiliki dampak sebagai starter’. Dan saya pikir dia mampu melakukannya, jadi itu adalah langkah selanjutnya yang harus dia lakukan,” kata Ten Hag dilansir Goal.

Man United Lagi Galak Betul di Old Trafford: 19 Laga Tanpa Kalah
Alejandro Garnacho, Foto: dok Twitter @agarnacho7

“Itu adalah keterampilan yang hebat ketika kamu tidak takut,dan  berani. Saya tidak berpikir bahwa itu adalah keterampilan yang begitu spesifik, tidak banyak pemain di dunia sepak bola yang dapat mengalahkan pemain lain, yang bisa menggiring bola dengan mudah dan kemampuan itu dia miliki.

“Namun, ia memiliki kemampuan yang lebih dari itu, misalnya, penyelesaian akhir. Tapi saya juga melihat dia memiliki mesin yang besar, cepat, dia memiliki kecepatan, bisa terus berlari selama 90 menit, selama 120 menit, tidak peduli berapa lama, bisa melakukannya.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com