Ikuti Jejak Solskjaer, Michael Carrik Akhirnya Mundur dari Man United
Michael Carrick, Foto: dok Bola.net

Solskjaer Dukung Michael Carrick Untuk Jadi Manajer Man United Di Masa Yang Akan Datang

Daniel Nugraha - May 11, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Sebuah dukungan dilontarkan oleh mantan pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer pada Michael Carrick untuk menjadi manajer masa depan Man United.

Menurut Solskjaer, Carrick adalah sosok yang tepat untuk nantinya melatih Man United di masa yang akan datang. Ia menilai apabila mantan gelandang timnas Inggris tersebut memiliki modal yang tepat seperti pengetahuan yang luas dan kesuksesan melatih Middlesbrough untuk menjadi manajer Man United yang akan datang.

Imbang Lawan Liverpool, Solksjaer; MU Memang Tak Layak Menang
Ole Gunnar Solskjaer. Sumber: Evening Standard

“Michael Carrick adalah pria yang memiliki prinsip dan nilai nilai yang tinggi. Ia adalah pria keluarga tapi pengetahuannya mengenai dunia sepak bola itu benar benar tak ada duanya.”


Baca Juga:


“Pengalamannya dilatih oleh Sir Alex Ferguson dan juga Jose Mourinho sebagai manajer. Selain itu dia bermain dengan pemain pemain terbaik di dunia. Dia adalah seorang pemenang yang tetap bisa mengendalikan emosinya dengan baik.”

Manchester United Jadi Alasan Carrick Melatih di Tim Divisi Dua
Sumber: mfc

“Saya tak bisa tak melihat dia sebagai manajer Man United di masa depan. Dia adalah pria yang tepat untuk kesuksesan. Tak ada hal buruk mengenai dirinya dan dia akan melakukan apapun dengan alasan yang tepat,”puji Solskjaer dilansir dari 90min.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com