Site icon Vivagoal.com

Solskjaer kepada Fans: Kalian Mulai Melihat DNA Man United yang Sebenarnya!

Ole Gunnar Solskjaer

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer (Sumber: Twitter)

Vivagoal Liga Inggris – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyebut jika timnya sudah mulai menemukan DNA tim yang sesungguhnya. Itu akan menjadi sebuah tontonan menarik bagi fans di manapun mereka berada.

Manchester United berhasil mengunci satu tiket Liga Champions usai mengakhiri musim Premier League 2019/20 di peringkat tiga. Keberhasilan tersebut datang setelah mereka berhasil mengalahkan Leicester City 0-2 di laga pamungkas, Minggu (26/7/2020) malam WIB.

Keberhasilan United tidak lepas dari kebangkitan tim sejak paruh kedua musim bergulir. Kedatangan para pemain baru dan mulai padunya permainan tim menjadi penyebab United mulai kembali ke DNA-nya.

“Para pemain dan staf telah bekerja sangat keras. Saya memberi tahu mereka pagi ini, kami menang karena kami telah berkumpul sebagai satu tim,” kata manajer United, Ole Gunnar Solskjaer dikutip dari situs resmi klub.

“Para penonton, penggemar kami, juga tahu itu. Kami akan pergi ke beberapa tempat dan kami punya tim yang Anda senangi. Anda bisa melihat DNA Manchester United. Setidaknya itulah yang saya rasakan,” sambung Solskjaer.

Capaian United saat ini mungkin bukan sesuatu yang bisa dibanggakan seperti saat mereka meraih gelar juara. Namun melihat posisi mereka yang sempat diremehkan di awal musim, apa yang mereka raih saat ini jelas adalah prestasi yang cukup layak untuk dibanggakan.


Baca Juga:


“Jika Anda melihat ke belakang dan jika Anda membaca semua surat kabar yang beredar – blah, blah, blah. Tidak mudah bermain untuk Manchester United,” kata Solskjaer.

“Kami diprediksi akan berada di posisi keenam dan kami berakhir di posisi ketiga. Liverpool dan Man City, tentu saja, telah berlari dalam beberapa musim terakhir jadi meraih posisi ketiga adalah prestasi besar bagi tim,” ucap Solskjaer.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version