Start Terburuk Juventus dan Allegri di Liga Champions
Juventus, Foto: dok situs resmi Juventus

Start Terburuk Juventus dan Allegri di Liga Champions

A Hendra - September 15, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga ChampionsJuventus masih gagal menang di Liga Champions musim 2022/2023, usai ditaklukkan Benfica di matchday kedua. Bianconeri pun mencatat hasil terburuknya.

Juventus kepayahan saat menghadapi Benfica di matchday kedua fase grup H. Bertanding di markas sendiri, Allianz Stadium, Kamis (15/9) dinihari WIB, Bianconeri malah kalah 1-2.

Sempat unggul cepat melalui gol Arkadiusz Milik di menit ke-4, Juventus malah tampil kepayahan hingga akhirnya Benfica mampu membalikkan keadaan dan unggul lewat gol Joao Mario dan David Neres.

start terburuk Juventus di Liga Champions
Juventus, Foto: dok situs resmi Juventus

Whoscored mengonfirmasi bahwa Juventus memang kalah segala-galanya dari Benfica. Selain kalah dalam hal jumlah tembakan, yakni 11:19, peluang on target 3:7, UEFA turut mencatat bahwa Benfica punya jumlah serangan lebih banyak yakni 62 dibandingkan 46 milik Juventus.

Alhasil, skor 1-2 ini membuat Juventus belum meraih kemenangan di Liga Champions musim ini. Sebelumnya, di matchday pertama mereka juga ditumbangkan 1-2 oleh Paris Saint-Germain.


Baca Juga:


Menurut Opta, Juventus pun menuai start terburuknya . Dua laga tanpa kemenangan dan terus-terusan kalah menjadi yang pertama kalinya dilalui klub asal Turin tersebut. Selain itu, hasil ini juga sekaligus menjadi pengalaman pertama Massimiliano Allegri dalam karier kepelatihannya selalu kalah di dua laga awal fase grup Liga Champions.

“Saya belum pernah kalah di dua laga pertama fase grup Liga Champions sebelumnya, tapi ya selalu ada yang pertama untuk segalanya,” kata Allegri kepada dilansir dari Sky Sport Italia.

Menderita dua kekalahan, Juventus kini harus rela ada di posisi tiga dari empat tim di klasemen Grup H Liga Champions. Masih 0 poin dari dua laga, Bianconeri hanya lebih baik dari Maccabi Haifa yang punya 0 poin namun memiliki selisih gol lebih buruk. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com