Terkuat Metode Kepelatihan Ten Hag yang Membuat Pilar Senior United Hengkang
Sumber: Twitter @ManUtd

Ten Hag Yakin Takkan Dipecat Man United Dalam Waktu Dekat

Irman Maulana - October 8, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Spekulasi tentang peluang pemecatan Erik ten Hag kembali memanas, melihat hasil yang didapat oleh Manchester United dalam beberapa laga terakhir, walau pelatih asal Belanda itu disebut tetap yakin takkan diberhentikan pihak klub.

Manchester United tampak belum banyak berubah ketimbang di musim lalu. Setan Merah kini masih tertahan di peringkat ke-14 dengan raihan delapan angka dari tujuh pertandingan.

Tak berbeda jauh dengan perjalanan mereka di Liga Eropa musim ini. Menghadapi tim yang diatas kertas dibawah mereka, seperti FC Twente dan FC Porto, Man United cuma bisa meraup hasil dua kali imbang.

Creator: PAUL ELLIS
| Credit: AFP via Getty Images via goal.com/id)

Total Man United cuma bisa memenangkan tiga pertandingan dari 11 laga di semua ajang musim ini. Bahkan satu diantaranya ‘hanya’ melawan tim kasta ketiga, Barnsley pada ajang Piala Liga Inggris.

Ancaman pemecatan Ten Hag pun lantas mengiri perjalanannya di Man United sekarang. Ia berpotensi diberhentikan klub walau sejatinya telah memperpanjang kontrak di Old Trafford selama dua tahun beberapa waktu lalu.

Dilansir Goal, INEOS Group dan petinggi Man United bakal segera melangsungkan pertemuan guna membahas nasib Ten Hag. Tapi menurut Telegraph, Ten Hag tampak masih tenang dan percaya diri bahwa Ia takkan dipecat klub dalam waktu dekat.


Baca Juga:


Lebih lanjut, Pertemuan yang akan turut dihadiri oleh Sir Jim Ratclife itu bukan hanya membahas soal Ten Hag. Tapi hal tersebut merupakan program pertemuan setiap bulan dari para petinggi klub dalam upaya perbaikan United.

Pertemuan para petinggi Man United terakhir kali berlangsung bulan lalu di Barcelona. Mereka kini punya waktu yang cukup untuk merumuskan langkah berikutnya karena akan berlangsung jeda internasional Bulan Oktober ini.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com