Tak Jadikan Neymar Kapten, Tuchel Buka Suara
Sumber: RMC Sports

Tak Jadikan Neymar Kapten, Tuchel Buka Suara

Heri Susanto - December 13, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1 –  Neymar sampai saat ini belum menjabat sebagai kapten PSG. Terkait hal tersebut, pelatih Les Parisiens, Thomas Tuchel mempunyai alasan khusus soal keputusannya.


Baca Juga:


Saat ini, Neymar memang memegang peran penting dalam tubuh PSG sejak 2017 lalu. Ia sukses memberikan sederet gelar domestik bagi Les Parisiens dan sukses membawa Les Parisiens melaju ke fase final Liga Champions musim lalu. Sejauh ini, ia sukses mengepak 11 laga di berbagai kompetisi dan mencetak 9 gol dan 5 assist di berbagai kompetisi.

Saat ini, Neymar tersisihkan sebagai kapten lantaran Tuchel tak ingin membebani Neymar dengan tanggung jawab lebih agar bisa tetap fokus terhadap permainannya di atas lapangan. Sebagai ganti, ada lima nama yang masuk ke dalam daftar kapten seperti Marquinhos, Presnel Kimpembe, Kylian Mbappe, Marco Verratti dan Keylor Navas.

“Kami berbincang banyak tentang taktik. Namun, secara pribadi saya tidak ingin dia berada di daftar lima pemain kapten PSG. Saya tak ingin dia terlalu banyak pikiran yang bisa mengganggu fokusnya,” ujar Tuchel dikutip dari situs Ligue 1. ‘Dia adalah seorang seniman’

“Dia bertanggung jawab di lapangan, seorang seniman yang kreatif. Saya tidak ingin dia terlalu banyak berpikir tentang mengatur sesuatu.  Ketika kami berbicara tentang hal-hal seperti mengatur penerbangan atau perjalanan tandang kami tak mengajaknya. Saya ingin meninggalkannya dengan damai dan fokus di lapangan. Ini agar dia bisa bermain dengan semua kebebasan dan kreativitasnya,” jelas Tuchel.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com