Di Ujung Bursa Transfer, Andre Silva dan Ante Rebic Resmi Bertukar Kostum

Tampil Apik di Milan, Harga Rebic Meningkat Drastis

Fachrizal Wicaksono - February 25, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Ante Rebic berhasil mencuri perhatian publik Milan musim ini. Pihak Eintracht Frankfurt kemudian langsung memasang bandrol untuk pemainnya tersebut.

Milan sendiri memboyong Rebic pada musim panas kemarin dengan status pinjaman. Raksasa Serie A itu memutuskan untuk meminjamnya selama dua musim dari Frankfurt.

Tidak ada yang mengejutkan dari pemain asal Kroasia tersebut sebelum akhirnya ia benar-benar menunjukkan kualitasnya. Tercatat ia selalu mencetak gol dalam empat laga terakhirnya bersama Milan. Total sang pemain sudah membukukan 10 gol dan dua assist dari 23 kali penampilannya.

Baca Juga: 5 Fakta Bek Terbaik Dunia yang Dimiliki AC Milan

Penampilan Rebic membuat Milan tertarik untuk mempermanenkan jasanya, entah pada musim panas ini atau pada akhir masa peminjamannya. Pihak Frankfurt yang sadar akan adanya ketertarikan besar tersebut kemudian langsung memasang bandrol yang cukup menggiurkan. Klub asal Jerman itu memasang banderol 40 juta euro.

Dilansir dari Tuttosport, Frankfurt sudah rela jika Rebic angkat kaki meski sang pemain bisa memberi kontribusi bagi tim.

Angka 40 juta dipasang mengingat Frankfurt memiliki kesepakatan lain dengan Fiorentina. Sebagai informasi, Rebic pindah ke Frankfurt secara permanen pada tahun 2018 lalu. Ia sendiri sudah memperkuat klub tersebut sejak tahun 2016, tapi dengan status pinjaman saja.

Frankfurt kemudian mempermanenkan jasa Rebic dengan banderol 2 juta euro saja. Hanya saja dalam kesepakatan tersebut ditulis jika Fiorentina berhak mendapat 30-50 persen dari penjualan Rebic di masa depan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com