Tanpa Keberadaan Messi, Barcelona Terasa “Pincang”
Vivagoal – La Liga – Messi telah mengalami peningkatan perkembangan terkait krisis cedera yang diderita pada awal musim ini di Barcelona. Dengan kembali ke pelatihan pada hari Rabu ini memberikan kabar baik terhadap Barcelona
Messi mengalami cedera betis kanannya selama pramusim dan absen pada pertandingan pembuka Barca musim 2019-20. Atas absennya Messi, juara La Liga itu kalah 1-0 di Athletic Bilbao, pada Jumat lalu.
Luis Suarez dan Ousmane Dembele sama-sama tak menampilkan aksi ciamiknya. Bahkan Suarez telah keluar pada pertandingan babak pertama saat kalah dari Athletic karena cedera otot.
Baca Juga: Legenda Madrid Sebut Messi Tidak Pantas Disebut yang Terbaik
Sementara itu, Dembele telah didiagnosis dengan cedera hamstring, dan absen hingga lima minggu dalam cedera terakhir untuk pemain internasional Prancis.
Ketidakhadiran Messi sangat terasa di Bilbao ketika Barca mengalami kekalahan lantaran tendangan salto Aritz Aduriz yang memukau di menit ke-88. Namun, saat ini legenda Camp Nou akan kembali beraksi untuk membela Barcelona.
Diketahui, Messi telah berlatih secara terpisah dari anggota skuad lainnya sejak menderita cedera betisnya pada 5 Agustus. Lionel Messi siap kembali ke lapangan bersama rekan-rekan setimnya pada pertandingan selanjutnya.
Valverde akan berharap bahwa Messi cukup fit untuk memulai melawan Real Betis di Camp Nou pada Minggu malam ketika Barcelona membutuhkan sosok untuk jenderal lapangan.
Potensi kembalinya Messi juga akan mengurangi tekanan pada Antoine Griezmann di awal karirnya berada di Barca setelah pemain depan Prancis berjuang untuk membuat dampak bermain dalam permainan melawan Athletic.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com