Terkait Kans Debut Rekrutan Anyarnya, Begini Kata Jurgen Klopp
Sumber: Liverpool FC

Terkait Kans Debut Rekrutan Anyarnya, Begini Kata Jurgen Klopp

Heri Susanto - February 5, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Liverpool bakal memainkan babak keempat Piala FA kontra Cardiff City, Minggu (6/2) malam WIB. Pelatih the Reds, Jurgen Klopp buka suara terkait potensi debut rekrutan anyar mereka, Luis Diaz.

Diaz merupakan amunisi anyar yang didaratkan Liverpool pada bursa musim dingin. Pemain asal Kolombia didatangkan dengan mahar 37,5 juta paun, belum termasuk bonus-bonus di angka 12,5 juta. Total, sang pemain akan habiskan biaya 50 juta paun hanya utnuk transfernya.

Sejak diperkenalkan pada Jumat (4/2) kemarin, ia sempat berkeliling markas Liverpool dan mulai melakukan latihan ringan. Berkas-berkas kepindahan sang pemain sudah lengkap. Kansnya untuk debut terbilang besar lantaran the Reds bisa mengistirahatkan dua juru gedor mereka Diogo Jota dan Roberto Firmino untuk laga Premier League melawan Leicester City yang akan dihelat pada pekan depan.

Meski berpotensi dimainkan lebih awal, Jurgen Klopp enggan bicara banyak soal kemungkinan laga perdana yang akan dimainkan pemain asal Kolombia itu. Pasalnya, ia baru kembali dari Timnas pasca melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL kontra Peru dan Argentina beberapa waktu lalu.


Baca Juga:


“[Saya rasa ia] trlalu cepat [untuk main lawan Cardiff]. Saya tidak tahu pasti. Jika dia tiba di sana kemarin [Hari Jumat] dan sudah berlatih sedikit, saya mungkin akan mempertimbangkan untuk memainkannya. Sekarang, saya belum tahu,” ujar Jurgen Klopp di situs resmi klub.

“Saya harus lihat dulu kondisinya. Saya tidak akan bilang tidak karena saya pun antusias untuk memainkannya. Mungkin bisalah beberapa menit main di depan Anfield yang penuh. Tapi, kita lihat nanti,” tambahnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com