Di Usia 20 Tahun, Statistik Mbappe Lebih Mentereng Dari Sancho, Messi Dan Ronaldo

Tolak Kontrak Baru, Mbappe Disinyalir Merapat ke La Liga

Dimas Sembada - November 20, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1  – Isu soal kepindahan penyerang Paris Saint Germian, Kylian Mbappe terus bergulir. Kabar terbaru menyebut Mbappe makin dekat dengan klub asal La Liga. 

Ibu sekaligus agen sang pemain menyebut anaknya telah menolak tawaran perpanjangan kontrak yang disodorkan manajemen Les Parisiens. Duo La Liga, Real Madrid dan Barcelona disebut-sebut bakal jadi pelabuan karier Mbappe selanjutnya.

Baca Juga: Vivagoal Bagi-Bagi Jersey, Gratis!

Sport memberitakan agen sekaligus ibu dari penyerang 20 tahun itu, Fayza Lamari menyebut anaknya bahkan tak punya niatan untuk bertahan lebih lama di PSG. Meski kontraknya baru bakal berakhir 2022 nanti sang ibu memastikan pihaknya bakal membuka pintu komunikasi dengan klub lain. 

Kondisi ini tentunya menyudutkan PSG yang terancam kehilangan Mbappe pada bursa transfer musim panas Juni mendatang. Namun jika terus menahan Mbappe, maka tahun depan harga jual Mbappe akan merosot seiring durasi kontraknya yang menyisakan dua tahun lagi.

Mbappe dan Neymar Terancam

Mirip dengan kasus Mbappe, kontrak Neymar yang akan habis pada 2022 mendatang direspon cepat oleh manajemen PSG. Mereka saat ini tengah mempersiapkan perpanjang kontrak pemain termahal dunia tersebut hingga 2023.

Namun demikian, dilansir dari Express, tawaran tersebut ditolak oleh pemain asal Brasil tersbut. Neymar disebut tak peduli meski masih dibutuhkan oleh Les Parisiens dan lebih memilih kembali ke El Barca. 

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1  hanya di Vivagoal.com