Cerita Kieran Trippier Nyaris Gabung Man United
Kieran Trippier, Foto: dok Sport Detik

Trippier Akui Sudah Berkomunikasi dengan Man United

Irman Maulana - July 29, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisKieran Trippier ingin pergi dari Atletico Madrid pada tahun 2021/22 lalu, dengan Manchester United sebagai salah satu tim peminat. Namun, Trippier justru pada akhirnya merapat bersama Newcastle United.

Kieran Trippier mengungkapkan tentang seberapa dekat Ia dengan pintu masuk menuju Manchester United di awal musim 2021/22. Saat ini, Man United sendiri dianggap masih membutuhkan sosok bek kanan baru.

Trippier memang akhirnya resmi kembali berkarir di Liga Inggris usai membela Atletico Madrid selama 2,5 tahun. Tetapi bukan Man United, melainkan Newcastle yang berhasil memboyong Trippier di Bulan Januari 2022 silam.

Bek Atletico Sempat Bingung Trippier Pilih Gabung Newcastle
Sumver: Bola.com

Mahar 12 juta pounds rela dibayarkan oleh The Magpies pada Atletico Madrid. Kepastian itu memaksa Setan Merah harus mengalihkan perhatian mereka pada pemain lain. Trippier sendiri tak menutupi fakta bahwa dirinya sudah berkomunikasi dengan kubu Old Trafford. Menurutnya

“Ya itu benar. (Tapi) Ada beberapa klub lain. Saya dan manajer (Diego Simeone) mengobrol di awal musim dan setuju jika ada kesempatan, saya mungkin akan pergi,” ujar Trippier dilansir Goal.


Baca Juga:


“Pada awal musim saya memiliki beberapa masalah keluarga. Sejujurnya, mereka tidak ingin kembali. Namun, itu tidak terjadi, jadi saya melanjutkan di Atletico. Saya bukan satu-satunya orang yang kesal ketika itu tidak terlaksan.

“Saya tidak harus meninggalkan Madrid. Aku ingin memperjelasnya. Saya menyukainya di sana dan itu adalah waktu yang sukses. Aku juga punya beberapa pilihan, tetapi bagi keluargaku itu penting.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com