Untuk Lolos Zona Liga Champions, West Ham Butuh 50-60 Poin
Vivagoal – Liga Inggris – Manajer West Ham United, David Moyes enggan sesumbar soal peluang timnya menembus zona Liga Champions di akhir musim. Menurutnya, persaingan sangat berat dan butuh banyak poin untuk bisa mengantongi satu tiket ke Eropa musim depan.
Di tabel klasemen sementara Premier League, West Ham United baru saja berhasil menembus empat besar usai meraih kemenangan tipis 1-0 atas Watford, Rabu (9/2) dinihari WIB. Bertanding di Olimpiade London, West Ham menang lewat gol tunggal Jarrod Bowen di menit ke-68.
Tambahan tiga poin dari laga tersebut membuat The Hammers kini mengemas 40 poin. Mereka menggusur Manchester United yang harus turun ke posisi lima dengan 39 poin, usai bermain imbang 1-1 melawan Burnley.
Meski demikian, David Moyes enggan sesumbar terkait kans timnya bisa terus berada di zona Liga Champions. Sebab, performa inkonsisten Declan Rice dkk sejauh ini membuat posisi mereka belum bisa dikatakan telah aman betul.
Sebagai bukti, dari 24 laga yang telah dimainkan di Liga Inggris, West Ham cuma bisa mengantongi 12 kemenangan, empat imbang dan menderita delapan kekalahan. Apalagi, selain Man United, ada juga Arsenal, Tottenham Hotspur dan Wolverhampton yang menguntit dari belakang dan sewaktu-waktu bisa mengambil alih posisi mereka.
Baca Juga:
- Main Sabar, West Ham Pun Menang
- Everton Digilas Newcastle, Jadi Tamparan Keras Untuk Lampard
- Kalah di Laga Debut di Liga Inggris, Lampard: Latihan Baru Seminggu
- Liverpool vs Leicester City: Prediksi, Jadwal dan Link Live Streaming
Oleh karenanya, David Moyes paham perjalanan masih panjang dan ada tekanan kepada timnya untuk bisa terus berada dalam jalur Liga Champions musim ini. Menurut Moyes, persaingan sesungguhnya semakin ketat dan West Ham dinilainya butuh setidaknya 50-60 poin untuk mengunci satu tempat di zona Liga Champions.
“Saya sudah katakan sebelumnya bahwa pada musim kemarin, kami hanya kurang 2 poin untuk bisa berlaga di Liga Champions. Sekarang, di pikiran saya, kami butuh sekitar 50 hingga 60 poin,” ucap Moyes dikutip dari BBC.
“Itu bisa diibaratkan seperti ekspedisi pendakian gunung Everest. Dan kita baru ada di ‘Base camp’ pertama. Jadi kita harus terus melanjutkan perjuangan di musim ini.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com