Valencia Beri Zidane Kekalahan Terburuk di La Liga Spanyol
Sumber: Liga Olahraga

Valencia Beri Zidane Kekalahan Terburuk di La Liga Spanyol

Taufik Hidayat - November 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – La Liga – Laga tandang Real Madrid melawan Valencia berakhir bencana. Diluar dugaan, Los Blancos diremukkan dengan skor 4-1, hasil yang menjadi kekalahan terbesar dalam sejarah pelatih mereka, Zinedine Zidane.

Memainkan pertandingan lanjutan pekan ke-9 La Liga Spanyol musim 2020/21, Real Madrid yang berstatus juara bertahan musim kemarin datang menantang Valencia di Estadio Mestalla, Senin (9/11) dinihari WIB.

Meski sempat unggul terlebih dulu lewat gol Karim Benzema di menit ke-23, namun Real Madrid justru tidak berkutik setelahnya. Luka Modric Cs membiarkan gawangnya dijebol empat kali, dengan tiga diantaranya melalui tendangan 12 pas yang dieksekusi oleh Carlos Soler dan satu lainnya dibuat Raphael Varane ke gawang sendiri.

Statistik Opta mengungkapkan bahwa sejak ditunjuk menjadi juru taktik Real Madrid medio 2016 silam, kekalahan di Mestalla ini menjadi yang terbesar pernah didapatkan Zinedine Zidane.

Adapun kali terakhir Madrid kemasukan empat gol atau lebih terjadi pada Oktober 2018 saat mereka dibenamkan Barcelona dengan skor 1-5 di Santiago Bernabeu. Namun itu terjadi di era kepelatihan Julen Lopetegui, sekaligus menandai laga terakhir Lopetegui sebagai pelatih Los Blancos.

“Kami memulai laga dengan baik. Kami memimpin 1-0, tapi kami tidak mempertahankan pressing tinggi dan kemudian tertinggal.” ucap Thibaut Courtois, kiper El Real dilansir dari situs resmi Madrid.


Baca Juga:


“Setelah turun minum, kami coba membalikkan kedudukan karena kupikir kami bisa melakukannya. Di awal babak kedua, saya bisa membuat penyelamatan bagus, tapi kemudian ada dua penalti. Kami punya banyak peluang, tapi bolanya enggan masuk ke gawang hari ini.” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com