Valverde Puas Dengan Rekrutan Anyar Barcelona di Bursa Transfer Musim Panas

Valverde Puas Dengan Rekrutan Anyar Barcelona di Bursa Transfer Musim Panas

Heri Susanto - July 18, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaBarcelona tengah membangun kembali kekuatan untuk menyambut musim 2019/2020. Entrenador Barca, Ernesto Valverde pun mengaku puas dengan rekrutan anyar mereka yakni Frenkie De Jong, Neto dan Antoine Griezmann.

Frenkie De Jong lebih dulu sepakat bergabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim dingin Januari lalu. Mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut dianggap ber-DNA Barca lantaran gaya bermainnya yang mirip Xavi-Iniesta. Sama-sama berposisi sebagai gelandang tengah, kontrol bola hingga visi bermain De Jong memang mengingatkan banyak orang terhadap dua legenda tersebut.

“De Jong dalam beberapa musim terakhir mampu bermain di level tertinggi dengan usianya yang masih sangat muda. Kami berharap dia bisa memberikan energi baru di sektot tengah kami.” ujar Valverde seperti dilansir dari Barca TV.

“Kami sedang membangun masa depan, dan De Jong punya masa depan yang panjang, dia gelandang yang berkualitas. Dia punya DNA-Barcelona dalam gaya bermainnya.” sambungnya.

Baca Juga: Griezmann Bisa Jadi Ancaman Buat Bomber Utama Barcelona

Di jendela transfer musim panas ini, Barca juga mendatangkan dua pemain lain, yakni penjaga gawang utama Valencia, Neto dan Griezmann yang diboyong dari Atletico Madrid. Valverde pun buka suara terkait kedatangan kedua nama tersebut ke Camp Nou.

“Neto, kiper yang berpengalaman, dia mampu menghadirkan rasa aman di bawah mistar gawang, dan kami pikir dia merupakan partner ideal buat Marc-Andre Ter Stegen. Untuk Griezmann, dia pemain yang bisa mengisi ruang dengan cepat dan tajam di kotak pinalti lawan. Kami berharap dia bisa tampil impresif di musim debutnya kali ini.” tutup Valverde.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com