Vinicius Bicara Soal Peluang Juara Real Madrid Musim Ini
Vivagoal – La Liga – Real Madrid tentu tak mau lagi gagal bersaing dengan Barcelona di ajang LaLiga Spanyol. Pilar Madrid, Vincius Junior, optimis El Real bakal keluar sebagai kampiun musim ini.
Bukan tanpa alasan, Vincius menganggap skuad besutan Zinedine Zidane secara kualitas layak untuk mengangkat piala di akhir musim nanti.
“Sekarang kami memiliki misi menjuara LaLiga, kami tidak bisa dan tidak boleh gagal, kami tidak akan gagal.
“Kami memang baru kembali latihan dalam dua pekan terakhir, tapi ritme semua pemain terlihat bagus. Kami memang masih harus melakukan banyak pekerjaan setelah lama tidak bersama, namun semua rekan setim sangat kuat dan sangat baik,” tegas Vinicius Jr dilansir dari Football Espana.
Baca Juga:
- Negosiasi Barcelona dengan Ter Stegen Berjalan Alot, Seperti Apa?
- Ingin Jadi Bintang Utama dan Dapat Uang Banyak, Bale Pindah Saja…
- Barcelona Cuci Gudang, Clement Lenglet Berharap Bisa Bertahan
- Ibarat Karir Hazard di Madrid: Bersakit-Sakit Dahulu, Ballon d’Or Kemudian
Madrid sendiri mengalami kesulitan besar pasca ditinggal megabintangnya, Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Juventus.
Namun upaya untuk kembali bersaing di kancah domestik ditunjukkan manajemen Los Blancos pada bursa transfer musim panas 2019 lalu. Total mereka mendatangkan lima pemain bintang dengan menghabiskan dana hingga 300 juta euro.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com