Xavi Tak Ikut Rombongan Barcelona Berangkat ke Amerika Serikat, Kenapa?
Sumber: barcablaugranes.com

Xavi Akui Kekalahan Barcelona Akan Bayern Munich Merupakan Tanggung Jawabnya

Daniel Nugraha - October 28, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Pelatih Barcelona Xavi mengakui apabila kekalahan yang dialami skuatnya dari Bayern Munich merupakan tanggung jawabnya sebagai pelatih.

Sang pelatih menegaskan apabila ia tak mau mencari kambing hitam akan kegagalannya dalam mengalahkan Bayern Munich. Karena itu ia siap untuk menerima resiko yang ada karena kekalahan yang diterima skuat Blaugrana tersebut.

Tumbang di Santiago Bernabeu, Begini Respon Xavi dan Joan Laporta
Sumber: kempalan.com

Seperti yang diketahui Bayern Munich berhasil menumbangkan Barcelona dengan skor telak di markas mereka Camp Nou. Kekalahan ini tak hanya memalukan bagi para fans dan klub saja, namun juga berdampak fatal dimana akhirnya Barca harus didepak dari UCL dan bermain di di Europa League.


Baca Juga:


Xavi sendiri menegaskan ia adalah orang yang harus disalahkan karena performa buruk Barca saat ini.”Saya merupakan sosok utama yang harus bertanggung jawab karena tersingkirnya kami dari UCL.”

“Kami harus mengakui kenyataan pahit ini, dan kami harus mengucapkan selamat tinggal pada Laga Liga Champions serta harus mengkritik diri kami sendiri atas kegagalan ini. Untuk ini kami harus menganalisa lagi sehingga tak membuat kesalahan yang sama,”ujar Xavi dilansir dari Marca.

Tersingkir dari Liga Champions, Xavi: Kami Harus Fokus di Kompetisi Lain
Sumber: english.stadiumastro.com

Selain mengakui kesalahannya, Xavi juga memberikan pujian kepada skuat Bayern Munich. Menurut sang pelatih performa dan tingkat permainan yang dimainkan Bayern sangat luar biasa dan skuatnya memang belum bisa menyamai mereka. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com