5 Fakta Jelang Duel Persebaya Vs Arema yang Wajib Bonek dan Aremania Ketahui

5 Fakta Jelang Duel Persebaya Vs Arema yang Wajib Bonek dan Aremania Ketahui

Fachrizal Wicaksono - April 9, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

1.Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya Diperbaiki

Jelang laga final leg pertama Piala Presiden 2019 antara Persebaya Surabaya dan Arema FC di Gelora Bung Tomo pada Selasa (09/04/19) besok, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya langsung membenahi beberapa bagian stadion kebanggaan masyarakat ibu kota Jawa Timur tersebut.

 

Pembenahan Gelora Bung Tomo dipimpin oleh Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini. Ia didampingi oleh beberapa kepala dinas terkait pada Senin (08/04/19) pukul 11.30 WIB.

[irp]

Beberapa bagian yang dibenahi di area dalam stadion meliputi media center dan ruang ganti pemain.

Ruang ganti pemain akan dicat dengan warna kombinasi hijau dan kuning, sesuai dengan warna identitas klub sepak bola Indonesia berjuluk Bajul Ijo tersebut.

Tidak hanya itu, Kepala Badan Pembangunan dan Perencanaan Kota (Bappeko) Surabaya, Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pengerjaan pembenahan stadion juga meliputi perbaikan toilet untuk suporter. Para pekerja pun akan lembur demi kenyamanan para Bonek.

Selain pembenahan area stadion, akses jalan baru menuju stadion pun ditinjau. Meski akses tersebut baru akan dibuka ketika Liga 1 2019 sudah dimulai, pemasangan anyaman bambu menjadi solusi untuk mengurai kemacetan sembari menunggu jalan akses tersebut diaspal.

Sebanyak 50.000 penonton diperkirakan akan memenuhi Gelora Bung Tomo pada partai puncak Piala Presiden 2019 esok hari.

Oleh karenanya, tak mengherankan bahwa pengerjaan fasilitas stadion menjadi prioritas Pemkot Surabaya untuk menyukseskan laga final ini.