Site icon Vivagoal.com

5 Fakta Kejadian Mengejutkan dalam Sejarah Piala Dunia

5 Fakta - Kejadian Dalam Sejarah PD 2018

Vivagoal5 Fakta – Sepanjang penyelenggaran Piala Dunia sudah terjadi banyak kejadian yang sulit untuk dilupakan dan Vivagoal akan menyajikan 5 kejadian mengejutkan yang sulit untuk dilupakan dalam sejarah Piala Dunia.

Berbicara soal Piala Dunia, event ini bisa dibilang sebagai event 4 tahunan sekali yang dinanti banyak orang didunia. Jutaan mata rela untuk begadang hanya untuk menyaksikan tim kesayangan mereka bermain.

Terkadang, banyak kejadian menarik yang terjadi baik di luar maupun di dalam lapangan. Hal ini memantik reaksi banyak orang baik positif maupun negatif. Akhirnya, mereka cenderung sulit untuk melupakan kejadian itu.

Berikut ini, 5 kejadian menarik dan mengejutkan yang telah terjadi sepanjang sejarah Piala Dunia. Kejadian-kejadian ini tidak terlupakan dan bahkan tetap diingat hingga sekarang.

1. Korea Selatan lolos hingga babak semifinal Piala Dunia 2002

Piala Dunia 2002 menjadi momen yang paling diingat. Selain diselenggarakan di 2 negara, Korea Selatan membuat kejutan dengan menyingkirkan banyak lawan dan lolos ke babak semifinal. Pencapaian ini menjadi yang tertinggi bagi negara ginseng.

Meski dibalut berbagai macam kontroversi, pencapaian Korea Selatan terhitung sangat fenomenal karena, mereka berhasil mengalahkan banyak lawan terutama Italia di babak 16 besar.

2. Jerman membantai Brasil 7-1 di Piala Dunia 2014

Laga ini menjadi laga yang paling susah dilupakan. Jerman berhasil mempermalukan Brasil dengan skor 7-1 di kandang mereka sendiri, Brasil yang menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014.

Laga yang diprediksi akan seru ternyata berakhir dengan hasil yang mengecewakan bagi Brasil. Kerjasama para penggawa Jerman yang sangat bagus mampu memporak-porandakan Brasil di laga ini.

3. Sundulan Zidane kepada Materazzi

Final Piala Dunia 2006 menjadi momen mengejutkan dimana, Zidane menanduk dada Materazzi. Zidane menyatakan bahwa Materazzi melontarkan kata-kata yang menyinggung keluarganya. Meski demikian, Zidane harus mendapatkan kartu merah dan Italia juara dunia.

Hal ini menjadi salah satu titik hitam dalam karir Zidane. Zidane yang dikenal sebagai maestro lapangan bola harus diwarnai dengan hal buruk.

4. Kematian Andres Escobar

Tidak ada yang menyangka jika kehidupan Andres Escobar harus berakhir secara mengenaskan. Pemain asal Kolombia ini dibunuh karena menjadi biang keladi dari kekalahan Kolombia.

Kala itu, ia mencetak gol bunuh diri yang menyebabkan Kolombia tidak lolos. 10 hari setelah kejadian ini, Andres Escobar ditemukan tidak bernyawa setelah mengunjungi sebuah klub malam.

5. “Gol Tangan Tuhan”

Bicara soal Maradona, hal pertama yang muncul dalam benak kita semua tentunya adalah “Gol Tangan Tuhan”. Gol yang ia cetak dengan tangannya ke gawang Inggris ini sukses membawa Argentina mengalahkan Inggris di laga itu.

Kejadian ini terjadi di Piala Dunia 1986. Kontra Inggris, Diego Maradona bergelut dengan Peter Shilton di udara. Saat bergelut di udara, tangan Maradona memukul bola dan membuatnya masuk ke dalam gawang.

Para pemain inggris langsung mengajukan protes. Namun, protes itu tidak diterima dan gol itu dinyatakan sah.

Selalu update berita bola terkini dan 5 fakta seputar pemain sepakbola hanya di vivagoal.com

Exit mobile version