Site icon Vivagoal.com

7 Fullback Murah Namun Mematikan di FIFA 20 FUT

7 Fullback Murah Namun Mematikan di FIFA 20 FUT

Vivagoal – IGL – Saat ini, harga seorang pemain sedikit banyak bakal menentukan cara bermainnya di atas lapangan. Andai cedera tak menghantui, sudah pasti performa impresif akan menjadi garansi untuk sebuah tim yang mendatangkan pemain mahal.

Mahalnya seroang pemain sepakbola dunia saat ini tak lepas dari berbagai faktor inflasi di bursa transfer. Semakin sentral peran seorang pemain dalam tim, maka harga yang harus dikeluarkan. Terlebih, saat posisi yang pemain dirasa cukup strategis dan tak banyak yang bisa mengisi pos tersebut. Satu contoh paling kongkret adalah pos fullback.

Seorang fullback yang baik tentunya harus memiliki kemampuan transisi menyerang dan bertahan yang sama baiknya. Mereka juga harus memiliki berbagai aspek lain macam pace, crossing, passing, standing & sliding tackle hingga dribbling di atas rata-rata. Karena banyaknya aspek yang dibutuhkan, sudah barang tentu hanya segelintir pemain yang memiliki kemampuan tersebut. Karena terbatasnya pilihan, angka yang dipatok tim peminat untuk seorang fullback tentunya akan semakin melonjak.

Baca Juga: 7 Pemain Terbaik Asal Jerman di Career Mode FIFA 20

Masih segar dalam ingatan bagiamana Manchester City memperkuat sisi fullback mereka dengan mendatangkan pemain-pemain mahal dalam diri Kyle Walker dan Benjamin Mendy beberapa waktu lalu. Transfer kedua pemain ini mencapai 102 Juta Poundsterling atau setara dengan Rp 1,8 Triliun. Keduanya pun memang memegang peranan cukup vital di sisi kiri dan kanan the Cityzen.

Manchester United dan Real Madrid juga harus mengeluarkan dana yang tak sedikit guna mengangkut Aaron Wan-Bissaka dari Crystal Palace dan Fereland Mendy dari Lyon. Transfer kedua pemain tersebut diboyong dengan transfer masing-masing 50 dan 48 Juta Poundsterling. Dana tersebut tentunya tergolong fantastis.

Namun hal yang sama belum tentu terjadi di game FIFA 20 FUT. Banyak fullback potensial yang memiliki harga di bawah 50k coin yang bisa dibeli untuk memperkuat tim. Tentunya, nama-nama yang tersemat memiliki kemampuan tak jauh berbeda dengan pemain aslinya.

Baca Juga: 7 Bek Muda Premium di Career Mode FIFA 20

Bedasarkan laporan FourFourTwo, tersemat 7 pemain yang berlaga di berbagai liga top Eropa. Bahkan beberapa dari mereka sempat menjadi andalan di edisi sebelumnya. Siapa saja mereka? vivagoal telah melampirkan daftarnya untuk anda. Selamat membaca.

  1. Alex Telles (FC Porto, OVR 84)

Di edisi FIFA 19, nama Alex Telles menjadi andalan FIFA Player yang memiliki coin yang cekak. Pemain asal Brazil ini memang hanya dihargai 5.2k coin. Meski demikian, ia tetap memiliki skil murahan. Telles tetap bisa diandalakan di tim utama

Selain murah, kelebihan lain lain. Ia memiliki agresi di angka 78 dan tak membutuhkan chemistry untuk melakukan duel dengan sisi sayap lawan maupun fullback kanan lawan. Tak berhenti sampai disitu, ia juga memiliki crossing di angka 89. Hal tersebut pun bisa membantunya mengirimkan umpan-umpan terukur untuk striker yang memilki tinggi badan yang menjulang.

  1. Marcelo (Real Madrid, OVR 85)

Selain Alex Telles, nama Marcelo juga harus hadir dalam prioritas. Dengan overall di angka 85, pemain Brazil ini hanya dihargai 15k.Tentunya, angka tersebut terbilang lumayan kompetitif untuk posisi fullback.

Baca Juga: 7 Kiper Terbaik di Bawah 50k untuk FIFA 20 FUT

Eks Fluminense memiliki kecepatan di angka 81 dan ball control di angka 92.. Ia juga diberkahi dengan five-star skil rating. Hal itu membuatnya terasa begitu spesial. Guna membuatnya optimal, Shadow Chemistry harus dilakukan agar kemampuan olah bola-nya kian terasah.

  1. Nelson Semedo (Barcelona, OVR 82)

Secara mengejutkan nama Nelson Semedo menyeruak ke permukaan sebagai fullback yang memiliki harga murah. Ia memiliki harga di angka 14k coin. Ada beberapa aspek yang menjadi nilai tambah fullback asal Portugal itu yakni pace, aglity dan stamina. Ketiga hal tersebut berada di atas rata-rata.

Di sisi pace, ia memiliki angka 92, agility-nya berada di angka 88 dan stamina eks Benfica ada di angka 92. Kemampuan tersebut membuatnya memiliki kemampuan overlap yang terbilang mumpuni. Semedo diklaim mampu melakukan transisi yang sangat cepat kala menyerang dan bertahan.

Untuk memaksimalkan potensinya, shadow chemistry style menjadi hal yang wajib diterapkan untunya. Bahkan, Fourfourtwo mengklaim sang oamin bisa mencapai speed dan akselerasi di nilai 99 andai chemistry tersebut berjalan dengan sempurna. Mendatangkan Semedo dalam tim anda jelas merupan sebuah investasi yang lumayan menarik.

  1. Andrew Robertson (Liverpool, OVR 85)

Performa Adrew Robertson di game FIFA 20 FUT nampak tak jauh berbeda dengan aslinya. Ia kerap tampil impresif dalam menyerang dan bertahan. Pemain asal Skotlandia ini merupakan contoh terbaik bagaimana seorang fullback bekerja di era sepakbola modern.

Ia memiliki pace di angka 83, Crossing 89, standing tackle 83 dan stamina di angka 94. Namun kemampuan tersebut belum mencapai titik maksimal.  Mantan punggawa Hull City ini bisa memiliki pace di angka 97, intersep di angka 92 dan devensive awareness di angka 92.. Namun, aspek-aspek tersebut bsa didapatkan andai ia mendapatkan shadow chemistry style.

Baca Juga: Tahun Depan, FIFA 20 Bakal Luncurkan Gebrakan Baru!

Robertson bisa dibeli di angka 34,5k Coin FUT.dengan harga tersebut, anda bisa menikmati paket lengkap seorang fullback modern. Tertarik untuk mendatangkannya?

  1. Alex Sandro (Piemonte Calcio, OVR 85)

Selayaknya fullback Brazil pada umumnya, Alex Sandro sudah diberkahi dengan kemampuan dribbling, pace dan passing yang mumpuni. Tak hanya itu, ia juga memiliki kemampuan defending dan fisik yang baik sehingga tak berlebihan jika menyematkan predikat fullback modern kepadanya. Rata-rata stats yang dimilikinya memiliki nilai di atas 80.

Pemain dengan harga 40k Coin ini masih bisa bertambah andai FIFA Player menjalankan shadow chemistry style guna menambah daya jelajahnya di angka 90an. Ia pun kompeten untuk melakukan duel melawan player lain yang berada di sisi kanan. Diprediksi eks punggawa FC Porto ini akan tetap menjadi favorit FIFA Player di FIFA 20 FUT.

  1. Kyle Walker (Manchester City, OVR 84)

Jauh sebelum Trent Alexander-Arnlond dan dan Andrew Robertson terkenal sebagai tipikal fullback modern, nama Kyle Walker sudah bertransformasi lebih dulu memainkan peran tersebut kala masih berseragam Tottenham Hotspur. Kala main bersama City kemampuannya sedikit banyak mulai terasah ke arah yang lebh baik.

Saat Walker diberikan Achor chemistry yang baik, semua aspek bertahan dan menyerangnya akan mencapai titik maksimal. Bahkan ia kadang disebut sebagai icon player dalam wujud normal pack. Saat Anchor chemistry disematkan, pace dan defensive statsnya akan bertambah hingga lima digit dari sebelumnya.

Baca Juga: Pasca Jeda Internasional, Stats Fullback Liverpool Alami Peningkatan di FIFA 20

Untuk memiliki Walker, anda perlu mengeluarkan coin sebanyak 41k dan eks Tottenham ini siap membantu tim dalam menyerang dan bertahan yang sama baiknya.

  1. Jordi Alba (Barcelona, OVR 87)

Jord Alba merupakan fullback dengan rating tertinggi di game FIFA 20. Ia memiliki overall di angka 87. Meski terasa premium, Alba bisa dimiliki dengan 48k Coin. Murahnya harga Alba membuat dirinya menjadi prioritas utama hampir sebagian besar Player FIFA FUT.

Alba memiliki kemampan menyerang dan bertahan yang sama baiknya. Ia mampu memarking lawan dengan sangat ketat. Di sisi lain, ia mampu memberikan terkanan dari sisi terakhir pertahanan.

Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com

 

 

Exit mobile version