Musim Masih Panjang, AC Milan Haram Bicara Scudetto
Vivagoal – Serie A – Presiden AC Milan, Paolo Scaroni membantah anggapan bahwa timnya sudah berpikir soal gelar Scudetto musim ini. Menurutnya, pembicaraan itu haram dilakukan karena musim masih jauh.
AC Milan tengah dalam kepercayaan diri tinggi setelah menorehkan start terbaiknya di kompetisi Serie A Italia. Dari 9 pertandingan berlalu, AC Milan belum sekalipun kalah dan memuncaki papan klasemen dengan 23 poin, unggul 5 angka dari pesaing terdekatnya Inter Milan dan Sassuolo yang ada di posisi dua dan tiga.
Kemenangan atas Fiorentina akhir pekan kemarin pun diklaim makin membuat anak-anak Il Diavolo Rosso menjadi semakin semangat dan percaya diri.
Tengok saja, mereka melakukan itu tanpa penyerang andalannya, Zlatan Ibrahimovic plus dengan mayoritas pemain muda usia.
Baca Juga:
- Monchengladbach Jadi Penentu Nasib Conte dan Inter Milan
- Ronaldo Absen, Ada yang Salah di Tim Juventus
- Ronaldo dan Messi Sudah Se-Level dengan Maradona?
- Masih Inkonsisten, Juventus Diminta Sabar Pada Pirlo
Namun kepercayaan diri yang berlebihan kadang menjadi bumerang bagi sebuah tim tak terkecuali AC Milan. Maka dari itu, Paolo Scaroni pun coba meredamnya dengan mengatakan bahwa musim masih panjang dan apapun bisa terjadi.
Yang harus dilakukan pasukan Stefano Pioli saat ini hanyalah terus tampil sebaik mungkin dan mempertahankan puncak klasemen yang kini digenggamnya.
🗣️ “I came back to change #ACMilan” 💪@Ibra_official spoke to @UEFAcom about his motivation and goals
🗣️ "Sono tornato per cambiare il Milan" 💪
L'intervista di Zlatan tra motivazioni e obiettivi #SempreMilan pic.twitter.com/OOrVl2gKfl— AC Milan (@acmilan) November 30, 2020
“Perjalanan kami belum selesai, kami bahkan belum boleh berbicara soal scudetto atau kelolosan ke Liga Champions musim ini. Jadi saya tidak bisa mengatakan apapun. Kami memang tidak menduga bisa mencapai target ini, tapi kalau kami bisa mencapainya, saya akan gembira.” ucap Paolo Scaroni dilansir dari Football Italia.
“Ini adalah momen yang fantastis. Menakjubkan karena menjadi pemimpin klasemen. Tapi kami mesti tetap membumi. Para pemain dan pelatih sedang bekerja, kami harus terus optimistis tentang masa depan.” imbuhnya.
Sebagai informasi, AC Milan berhasil mendapatkan tiga poin dalam pertandingan terakhir saat melawan Fiorentina.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com