Dua Pemain Persija Belum Hadir di TC, Begini Alasannya
Vivagoal – Liga Indonesia – Sejak 9 Februari lalu, Timnas Indonesia sudah menggelar pemusatan latihan (TC) guna mempersiapkan diri di SEA Games 2021. Dalam gelaran tersebut, ada 36 pemain yang berpartisipasi.
Baca Juga:
- Beto Goncalves Rela Bertahan di Madura Meski Gaji Turun
- Borneo FC Evaluasi dan Pastikan Cuci Gudang
- Mengintip Adaptasi Wonderkid Ini Bersama Timnas U-22
- Terungkap, Siapa Pemain Baru Kelantan FC Asal Indonesia
Namun, meski sudah sepekan menggelar TC ada sepasang nama yang belum hadir yakni Osvaldo Haay dan Braif Fatari yang memperkuat Persija Jakarta. Ketiadaan dua nama tersbeut, menurut asisten pelatih Nova Arianto lantaran keduanya menemukan kendala penerbangan ke Jakarta.
“Untuk masalah dua pemain tersebut, Braif Fatari dan Osvaldo Haay saat ini mereka masih ada di Papua. Mereka belum datang karena masih terkendala masalah tiket penerbangan ke Jakarta,” ujar Nova ketika dihubungi awak media, seperti diwartakan Goal Indonesia.
Selain dua nama tersebut, tersemat dua pemain lain yang juga belum bisa menghadiri TC yakni Tegar Infantrie dari PSIS Semarang dan bek Madura United, Dodi Alekvandjin.
“Kalau Tegar sama Dodi tidak bisa bergabung periode TC kali ini. Tegar mendaftar Akademi Angkatan Udara [AAU]. Sementara kalau Dodi saat ini masih dalam pemulihan cedera sehingga dia tidak bisa bergabung,” ucap Nova.
TC timnas sendiri tencananya bakal rampung pada 28 Februari lalu. Namun PSSI memutuskan TC digelar hingga 5 Maret mendatang. Pasca idul fitri, Timnas bakal melakoni TC di Uni Emirat Arab.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com