Pochettino atau Erik Ten Hag? Siapakah yang Akan Dipinang Man United?

Pochettino atau Erik ten Hag? Siapakah yang Akan Dipinang Man United?

Muhammad Ilham - March 15, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Klub ternama di Liga Inggris, Manchester United, nampaknya sedang dalam posisi yang ‘galau’. Mereka disuruh memilih antara Mauricio Pochettino atau Erik ten Hag untuk menggantikan Ralf Ragnick.

Man United merupakan tim yang besar, terlihat dari berbagai gelar yang mereka raih dan bintang yang mereka produksi, salah satunya adalah Christiano Ronaldo. Namun, zaman keemasan mereka sudah sirna dan hal tersebut muncul setelah pensiunnya mantan pelatih mereka, Sir Alex Ferguson, di tahun 2013.

Paska kehilangan Sir Alex Ferguson, Man United seperti kapal yang hilang arah, tidak tahu arah mana yang mereka tuju dan inginkan. Kapten demi kapten mereka coba, namun tidak ada satupun yang bisa mengendalikan ‘kapal’ sebaik Sir Alex Ferguson.

Bahkan, sampai saat ini, mereka masih menjadi bahan lawakan di Liga Inggris. Harapan sempat muncul ketika Ole Gunnar Solksjaer melatih tim Setan Merah. Namun, kembali lagi, itu hanyalah harapan yang fana. Saat ini, Ralf Ragnick yang menjadi penggantinya pun tidak kunjung mengembalikan keganasan Man United.

Oleh karena itu, manajemen Man United harus secepatnya menentukan siapa yang akan menjadi ‘kapten’ selanjutnya. Pilihan jatuh kepada dua kandidat, pelatih Paris Saint-Germain saat ini, Mauricio Pochettino, dan pelati Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag. Keduanya merupakan pelatih yang bagus, namun, siapa yang akan dipinang oleh Man United?

Sebelumnya, Man United dikaitkan dengan Mauricio Pochettino selepas kegagalannya dalam membawa timnya lolos ke babak delapan besar. Akan tetapi, mereka masih bimbang karena kandidat lainnya yaitu Erik ten Hag juga merupakan pelatih yang bagus, bahkan ia telah menunjukkan dengan gelar yang ia peroleh di Ajax Amsterdam.

Pochettino atau Erik Ten Hag? Siapakah yang Akan Dipinang Man United?
Sumber: Priangan Timur News

Erik ten Hag sukses membawa Ajax meraih gelar ketiga mereka di bawah masa jabatannya. Bahkan, ia mampu melakukan itu setelah mereka menjual pemain-pemain bintang mereka seperti Matthijs de Light ke Juventus, Frenkie De Jong ke Barcelona, dan Hakim Ziyech ke Chelsea.

Namun, pernyataan muncul, apakah kesuksesan yang ia raih bersama Ajax Amsterdam bisa diterapkan di Liga Inggris? Pertanyaan tersebut muncul karena ia tidak memiliki pengalaman yang banyak untuk kompetisi di luar Belanda, selain menjadi pelatih untuk tim kedua Bayern Munich. Akan tetapi, ia menjadi kandidat utama setelah Ralf Ragnick mendukung Erik ten Haag untuk menjadi the next successor di Man United.


Baca Juga:


Sedangkan, Pochettino sendiri memang tidak memiliki gelar sebanyak Erik ten Hag. Selama berada di Tottenham Hotspur, ia hanya sukses mengantarkan The Lily Whites duduk di posisi runner-up Piala FA di musim 2014/15 dan Liga Champions musim 2018/19.

Ia baru mendapatkan gelar setelah pindah ke Parc de Princes, markas besar PSG. Ia langsung menghadiahkan PSG sebuah gelar yaitu Trophee des Champions dan Coupe de France. Kemungkinan besar, ia juga akan memberikan PSG sebuah gelar di Ligue 1.

Keunggulan Pochettino adalah ia memiliki karir kepelatihan yang baik di luar dan di Inggris. Membawa Tottenham Hotspur ke babak final Liga Champions serta menjadi juara di Coupe de France menjadi nilai tambah bagi Pochettino.

Lantas, siapa yang akan dipinang? Apakah Pochettino? Atau, justru Erik ten Haag? Siapapun yang akan menjadi pelatih, pastikan ia bisa menjadi pelatih yang baik di dalam dan luar lapangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com