PSG Terus Tuai Hasil Minor, Pochettino Berharap Tuah Jeda Internasional
Vivagoal – Ligue 1 – PSG kembali mengalami momen buruk pasca kalah dari AS Monaco dalam lanjutan pekan ke-29 Ligue 1, Minggu (20/3) malam WIB dengan skor telak, 3-0.
Kekalahan tersbeut menjadi yang kedua bagi PSG pasca dikalahkan Real Madrid di ajang Liga Champions tengah pekan lalu. Sebelumnya mereka sempat menang atas Bordeaux di pekan ke-28. Mauricio Pochettino merasa timnya memang layak kalah lantaran tim bermain jelek pada babak pertama.
Poch merasa timnya masih menyimpan luka pasca dikalahkan Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions kemarin. PSG yang sempat menang 1-0 di Paris harus bertekuk lutut pasca Real Madrid menang dengan skor 3-1 di Santiago Bernabeu.
Baca Juga:
- 5 Fakta Tim Ibukota Tersukses
- Liverpool Pimpin Perburuan Wonderkid Bertalenta Prancis
- Legenda Arsenal, Thierry Henry: PSG Tidak Punya Standar Klub!
- Jadi Gelandang, Manuel Neuer Dicap ‘Tidak Normal’
“Saya kecewa dengan cara kami memulai pertandingan. Ini tidak bisa diterima. Di level kompetisi ini, Anda tidak bisa memulai pertandingan seperti yang kami lakukan,” buka Pochettino selepas pertandingan.
“Kami bisa senang dengan skor 1-0 di babak pertama, karena itu bisa menjadi 2 atau 3-0. Di babak kedua, lebih baik, kami menciptakan peluang di sana, tetapi babak pertama kami menghukum kami. Saya pikir itu benar-benar tidak dapat diterima untuk memulai permainan seperti yang kami lakukan,” sambung dia.
Pochettino ‘has suggested he wants to stay’ at PSG #mufc https://t.co/cra7GKrtd2 pic.twitter.com/pVWczRKnMz
— Man United News (@ManUtdMEN) March 21, 2022
“Jelas bahwa apa yang terjadi di Liga Champions sangat merugikan. Tim jelas perlu membebaskan diri dari ini,” katanya.
Menurut Poch, kekalahan timnya membuat PSG terhalang untuk tampil biak. Untuk itu, jeda internasional dua minggu diharapkan bisa mengembalikan tim ke performa aawal. Ia berharap timnya bisa kembali superior atas lawan-lawannya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com