Antara De Gea dan Ronaldo, Siapa yang Pantas Jadi Kapten Man United?
Vivagoal – Liga Inggris – Kedatangan Erik Ten Hag ke Man United dipercaya akan merevolusi total komposisi pemain di dalam skuat, termasuk posisi kapten tim, yang kini diemban oleh Harry Maguire.
Posisi Harry Maguire sebagai kapten Manchester United terus menuai sentimen negatif sepanjang musim lalu. Maguire dianggap tak pantas menjadi kapten tim, karena kerap menjadi penyebab dari hasil negatif Setan Merah.
Kehadiran Erik ten Hag sebagai manajer baru Man United pun diyakini bakal membuat Maguire merelakan ban kaptennya pada pemain lain. Apalagi, dalam skuad United sekarang masih ada beberapa pemain senior, seperti David De Gea hingga Cristiano Ronaldo.
Keduanya dirasa lebih memiliki jiwa kepemimpinan dan karisma yang lebih layak ketimbang Maguire. Namun, bagi eks penyerang Tottenham, Darren Bent, sosok De Gea lah yang pantas menyandang ban kapten Man United musim depan.
“Menurut saya, David De Gea yang seharusnya menjadi kapten. Masalah dengan Ronaldo saat ini adalah dia memang mencoba memimpin untuk musim ini, namun sayangnya tak banyak pemain yang mau mengikuti dirinya,” ujar Bent dilansir Talksport.
Baca Juga:
- Kurang Berkontribusi, Mantan Bintang Liverpool Didepak Tim Australia
- Juan Mata Pergi, Bruno Fernandes Senang, Kenapa?
- Maguire: Ten Hag Bikin Pemain Man United Jadi Lebih Bergairah
- Tidak Cuma PSG, Juventus FC dan Manchester City Juga Diserang Presiden LaLiga
“Mereka tidak berkembang, taka da pemain yang mencoba mengikuti contoh yang ia berikan, meski kita tahu ia adalah pemain yang hebat. Tapi beberapa kali orang tak memberikan operan pada dirinya, dan dia berbalik serta mengangkat tangannya, itu bukan kapten.
“Dia (Ronaldo) memang seperti kapten musim ini tanpa menjadi kapten. Akan tetapi menurut saya David De Gea merupakan kandidat yang saya unggulkan untuk menjadi kapten.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com