Bayern Munich Bidik Pemain Espanyol Ini untuk Jadi Suksesor Lewandowski
Sumber: bola.net

Cari Suksesor Lewandowski, Bayern Munich Bidik Pemain Espanyol Ini

Catrine Mega - July 26, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaBayern Munich dikabarkan tengah membidik pemain Espanyol, Raul de Tomas, untuk menggantikan Robert Lewandowski yang hengkang ke Barcelona.

Meski Die Roten sudah membeli Sadio Mane jauh sebelum Lewandowski hengkang, juga sudah resmi mendaratkan Matthijs de Ligt untuk memperkuat pertahanan, manajemen Bayern Munich masih merasa kurang.

Sumber: suara.com

Nama pemain Espanyol ini pun masuk daftar bidikan Bayern Munich untuk melengkapi skuad Julian Nagelsmann musim kompetisi mendatang.

Raul memulai karir sepak bolanya bersama Real Madrid. Mulai dari Real Madrid U-17 sampai naik ke tim utama Los Blancos di tahun 2018 lalu, Raul beberapa kali dipinjamkan ke klub lain, seperti Cordoba, Real Valladolid, dan Rayo Vallecano.


Baca juga:


Karirnya yang kurang menanjak di Real Madrid, juga di La Liga, membuat Raul memutuskan hengkang ke Portugal dengan menerima tawaran Benfica. Setengah tahun kemudian, Raul kembali ke Spanyol untuk memperkuat Espanyol.

Espanyol membeli Raul dari Benfica di bursa transfer musim dingin 2020 lalu. Pembelian ini ternyata berbuah manis bagi tim asal Catalan tersebut. Di musim 21/22 lalu, Raul menyumbangkan 17 gol untuk Espanyol.

Setelah melanglang buana di berbagai klub papan tengah hingga papan bawah, Raul yang sudah berusia 27 tahun masih berhasrat untuk bermain di Liga Champions. Tawaran dari Bayern Munich ini bisa menjadi kesempatan yang bagus bagi Raul untuk memenuhi mimpinya.

Sayangnya Espanyol membandrol Raul seharga 75 juta Euro, dengan potongan biaya 20 persen yang akan diberikan klub Spanyol tersebut kepada Benfica sesuai kesepakatan pembelian. Die Roten hanya bersedia mengeluarkan uang sebesar 35 juta Euro untuk memboyong Raul dari RDCE Stadium. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com