Aji Santoso Pede Persebaya Bisa Bangkit Usai Jalani Jeda Internasional
Vivagoal – Liga Indonesia – Persebaya Surabaya tercatat telah menelan tiga kekalahan beruntun di tiga laga terakhir sebelum menutup paruh pertama musim kompetisi ini.
Catatan buruk tersebut jelas membuat Bajul Ijo yang semakin dekat dengan zona degradasi frustrasi dengan performa timnya. Meski demikian, Aji Santoso mengakui bahwa jeda internasional ini memberi mereka waktu untuk berbenah.
“Evaluasi kami untuk laga berikutnya sebetulnya sangat banyak. Tapi hal yang saya utamakan lebih dulu adalah masalah mental pemain yang harus saya bangkitkan lagi. Baru setelah itu kesiapan fisik dan lain-lain,” ujar sang pelatih, dilansir dari Liga Indoensia Baru.
“Anak-anak sekarang kondisinya sudah bagus. Mereka kalau saya lihat sudah enjoy di latihan dan sudah happy. Intinya dengan begini mereka sudah siap untuk menghadapi pertandingan berikutnya,” lanjut Aji.
Baca juga:
- Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Barito Putera, Ini Target Rodney Goncalves
- Indonesia vs Curacao, Shin Tae-yong: Saya Ingin Beri Kebahagiaan Buat Fans Indonesia
- Wonderkid Persija Bakal Jadi Pemain Penting Bersama Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
- Panggil M. Rafli ke Timnas, Shin Tae-Yong: Saya Percaya Dia
Persebaya akan menjamu tetangganya, Arema FC, pada hari Sabtu (1/10) malam WIB saat liga kembali digelar. Tim kepelatihan Persebaya pun akan memanfaatkan waktu jeda selama dua minggu ini untuk melakukan persiapan.
“Latihan hari ini sudah mulai masuk ke persiapan menghadapi Arema FC. Tadi sempat ada sedikit conditioning dan saya lihat pemain cukup bagus. Semua pemain juga hampir sudah ikut latihan,” terang sang pelatih.
FT
Persebaya 1-2 Rans Nusantara FC⚽ Sho Yamamoto 28'
Mohammad Edo 64' ; 89'#PersebayaDay #BRILiga1
— Official Persebaya (@persebayaupdate) September 15, 2022
Silvio Junior yang sempat absen karena cedera juga sudah mulai terlihat mengikuti sesi latihan terpisah, yang jelas menjadi kabar baik untuk tim asal Surabaya tersebut.
“Silvio juga sudah ikut pemanasan. Tetapi setelah itu saya suruh dia latihan di tepi lapangan dulu. Soalnya saya sudah buatkan program tersendiri,” tutup Aji Santoso. (IRM)
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com