Dua Klub Ligue 1 Siapkan 40 Juta Euro Untuk Boyong Ben Yedder
Vivagoal – La Liga – Juru gedor Sevilla, Wissam Ben Yedder hingga kini belum juga ditawari kontrak baru oleh manajemen. Penyerang 28 tahun tersebut lantas membuka peluang untuk pergi pada musim panas ini.
Kontrak Ben Yedder sendiri sejatinya masih tersisa dua tahun bersama Sevilla. Namun sang pemain ingin hengkang demi tantangan lebih dalam karier sepakbolanya.
“Saya tidak bermaksud kurang ajar dari Sevilla, dan apapun keputusan yang nanti akan saya ambil, saya pastikan semuanya akan baik-baik saja. Saya ingin mengukur sejauh mana kemampuan saya dan mungkin ini waktunya untuk pergi dari Spanyol,” kata Ben Yedder.
Melihat hal tersebut, dua klub elit Eropa, Paris Saint Germain dan AS Monaco dikabarkan tertarik ingin menggunakan jasa Ben Yedder. Eks penyerang Tolouse itu pun membuka pintu negoisasi selebar-lebarnya untuk kedua tim tersebut.
“Secara personal, belum ada yang benar-benar serius mengontak saya. Saya tidak tahu kalau mereka sudah mengontak agen saya atau hal ini adalah rumor. Tapi, Monaco akan menjadi tantangan baru, saya juga tidak menutup pintu PSG,” tambah Ben Yedder
[irp]
Kepergian Ben Yedder sendiri bukanlah hal yang mustahil. Terlebih ia punya impian untuk merumput bersama klub terbaik dunia bersama para pemain terbaik.
“Saya bermimpi untuk bermain di level yang lebih tinggi, di salah satu klub terbaik dunia bersama pemain-pemain terbaik,” ungkapnya seperti dilansir dari Football Espana.
Sebagai informasi, PSG dan AS Monaco dikabarkan siap bersaing untuk mendapatkan tanda tangannya. Dimana mereka siap menebus 40 juta euro seperti yang diminta Sevilla.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com