Ditikung Chelsea Dalam Transfer Mykhaylo, Arteta: Fokus ke Pemain yang Ada Saja
Mikel Arteta, Foto: dok Twitter @FabrizioRomano

Lini Tengah Krisis, Arteta Berharap Arsenal Beli Gelandang Baru

A Hendra - January 26, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisArsenal dinilai masih butuh gelandang kuat untuk menopang tim dalam mengarungi sisa musim ini. Sejauh ini, The Gunners tak menunjukkan tanda-tanda mencari karakter itu.

Arsenal sejauh ini baru mendatangkan dua pemain baru di bursa paruh musim Januari 2023 ini. Mereka adalah Jakub Kiwior yang berposisi sebagai bek tengah, dan Leandro Trossard yang bisa diandalkan di sayap kiri.

Kehadiran kedua pemain ini jelas menambah kekuatan Arsenal dalam upayanya mempertahankan posisi di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Meski begitu, Mikel Arteta menilai Arsenal masih perlu memperkuat kedalaman di sektor tengah.

Arsenal dan Arteta Kembali ke Bumi
Arsenal, Foto: dok situs resmi Arsenal

Arteta berharap Meriam London bisa belanja lagi di empat hari jelang bursa paruh musim ditutup untuk pos gelandang tengah. Pasalnya, para pemain tengah mereka sekarang ini tengah terkapar di ruang perawatan karena cedera.

Teranyar ada Mohamed Elneny yang musti menepi karena cedera, menyusul Albert Sambi Lokonga yang sudah lebih dulu menepi. Praktis, Arsenal kini tinggal mengandalkan Granit Xhaka dan Thomas Partey yang sedianya juga rentan mengalami cedera.


Baca Juga:


“Ya, idealnya kami butuh perlindungan lebih di tengah jika bisa. Di jendela transfer ini, agak rumit melakukannya,” kata Mikel Arteta, dilansir Guardian.

“Yang terpenting adalah kami tetap punya performa bagus dan waktu bermain di lapangan yang dibutuhkan dari pemain yang kami punya sekarang, yang mana sudah cukup bagus.

“Jika ada apa pun yang tersedia, yang bisa membuat kami lebih baik, kami akan melihatnya.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com