City

Souness Liverpool dan City Tetap Rajai Liga Inggris

Dimas Sembada - August 6, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Analis Premier League, Graeme Souness memberikan prediksinya tentang gelaran Premier League musim depan. Menurutnya peta kekuatan di Liga Inggris tak akan banyak berubah.

Akhir pekan nanti Premier League akan memasuki musim baru. Peta persaingan klub-klub papan atas pun kian menarik untuk diperbincangkan.

Souness melihat jika Manchester City dan Liverpool masih akan menjadi kandidat terkuat untuk juara di musim baru. Sedangkan Tottenham Hotspur masih hanya akan mengisi posisi ketiga.

Baca Juga : Ribut-Ribut Ngobrolin Liga Inggris

“Saya memandang persaingan musim ini masih antara dua tim[Manchester City dan Liverpool]. Penantang terdekat mungkin Tottenham, dan setelah itu Manchester United,” kata Souness dikutip dari Metro.

Menariknya Souness memprediksi Manchester United akan bisa menembus empat besar. Sementara Chelsea dan Arsenal dilihatnya masih belum mampu bicara banyak musim depan.

“Baik Arsenal ataupun Chelsea tidak cukup bagus untuk posisi empat besar. Saya masih merasa, meski Maguire bakal membuat MU jadi lebih baik, itu tak lantas membuat mereka cukup bagus untuk bersaing di papan atas [sebagai juara],” tutupnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com