7 Fakta Usai Kemenangan AC Milan di Derby Della Madonnina
AC Milan, Foto: dok situs resmi AC milan

AC Milan Akan Ikuti Langkah Juventus Soal Investasi Pemain

Daniel Nugraha - September 10, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie AAC Milan dikabarkan akan mengikuti langkah transfer dari sang rival di Liga Italia, Juventus yang berani berinvestasi besar di lini serang mereka dengan membeli striker mahal.

Sejak kepergian Cristiano Ronaldo musim panas tahun 2021 lalu, Juventus terus menggelontorkan dana yang tak sedikit untuk memperkuat lini serang mereka. Salah satunya adalah memboyong Dusan Vlahovic dari Fiorentina dengan biaya 70 juta euro plus 10 juta add-ons.

Data dan Fakta Jelang Derby Della Madoninna, AC Milan vs Inter
AC Milan vs Inter Milan, Foto: dok sportstars.id

Dilansir Calciomercato, investasi besar pada lini serang itu kini bakal diikuti oleh sang juara bertahan Liga Italia, AC Milan. Apalagi Rossoneri kini sudah memilik pemilik baru, RedBird Capital, yang dapat membuat mereka aktif di bursa pemain.


Baca Juga:


Berdasarkan laporan tersebut, Gerry Cardinale, pemilik RedBird Capital, siap menggelontorkan dana besar demi membuat lini serang mereka tajam. Posisi sayap kanan dan penyerang diyakini jadi fokus yang akan diambil oleh Milan.

Investasi ini sendiri dinilai sangat penting untuk bisa mengamankan AC Milan sebagai kompetitor di tingkat atas Serie A. Dalam beberapa musim terakhir, Milan lebih sering membeli pemain muda  dan ini dinilai terlalu beresiko untuk memastikan Milan tetap berada di atas.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com