Site icon Vivagoal.com

Akibat Kritik Wasit, Jose Mourinho Bisa Dapat Sanksi dari FIGC

Mourinho Murka AS Roma Susah Payah Menang di Kandang Sendiri Lawan Udinese

Jose Mourinho, Foto: dok situs resmi AS Roma

VivagoalSerie A – Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, melayangkan kritik kepada wasit Serie A di laga kontra Sassuolo Calcio. Akibat tindakannya tersebut, The Special One berpotensi terkena sanksi oleh Asosiasi Sepakbola Italia, FIGC.

Di laga melawan Sassuolo yang terjadi pada Senin (4/12) kemarin, AS Roma berhasil menang dengan skor 2-1. Dua gol Giallorossi dicetak oleh Rasmus Kristensen dan juga Paulo Dybala.

Jose Mourinho, Foto: dok Goal

Namun, sebelum laga dilaksanakan, sang pelatih, Jose Mourinho, memberikan kritik pedas kepada salah satu wasit Serie A, Metteo Marcerano. Dalam komentarnya, The Special One mempertanyakan kinerja dan kapabilitas sang wasit untuk memimpin laga.


Baca Juga:


“Jujur saja, saya akan berkata bahwa saya cukup resah dan khawatir dengan wasit. Kami sudah bertemu dengan ofisial sebanyak tiga kali dan saya pikir dia tak memiliki stabilitas emosional untuk bekerja di tingkat ini,” ujar Mourinho.

Komentar inilah yang akhirnya memicu reaksi dari Asosiasi Sepakbola Italia atau FIGC. Berdasarkan laporan dari Gazetta dello Sport, ucapan Mourinho tersebut bisa dikenai sanksi.

Sanksi yang diberikan oleh FIGC adalah hukuman 10 hari tidak boleh mendampingi AS Roma. Benar saja, pada Jumat (9/12), Mourinho dipanggil oleh FIGC dan menjalani sidang yang dipimpin oleh Giuseppe Chine. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version