Lionel Messi (kanan) sedang berebut bola dengan Alphonso Davies (kiri)
Lionel Messi (kanan) sedang berebut bola dengan Alphonso Davies (kiri) (Sumber: News 18)

Alasan Dibalik Alphonso Davies Ditolak Messi Bertukar Jersey

Fachrizal Wicaksono - August 21, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions – Di akhir laga Bayern Munchen vs Barcelona, ada momen Alphonso Davies meminta Lionel Messi bertukar jersey, namun ditolak oleh pemain asal Argentina tersebut. Davies pun mengaku masih memendam hasrat bisa mendapatkan jersey peraih enam Ballon d’Or itu.

Performa Messi memang sangat luar biasa sepanjang satu dekade terakhir. Tak heran apabila banyak pemain lawan yang kemudian meminta kaus jersey yang dipakai oleh La Pulga usai pertandingan.

Aksi tukar kaus itu sendiri merupakan bentuk dari respek diantara dua pesepakbola. Biasanya, hal itu dilakukan terhadap pemain terbaik di salah satu kubu di atas lapangan, dan jelas Messi sudah amat sering diminta kaosnya.

Khusus untuk Davies, ia mengaku sudah sempat mencoba melakukannya setelah duel Bayern Munchen vs Barcelona di babak perempatfinal Liga Champions, Sabtu (15/8/2020) dinihari WIB di Estádio Da Luz, Portugal.

Berbeda dengan kebanyakan pemain, permintaan Davies untuk bertukar jersey ditolak mentah-mentah oleh kapten Barcelona itu. Tapi tidak marah, ia malah memaklumi penolakan itu terjadi karena menurutnya, Messi mungkin masih kecewa dengan hasil yang didapat timnya usai dibantai habis 8-2 di laga tersebut.

“Setelah pertandingan saya ingin bertukar jersey dengan Messi. Saya sudah sempat minta dia bertukar seragam tapi saya pikir dia masih kecewa. Tidak apa-apa, semoga lain waktu saya bisa mendapatkannya.” ucap Davies dilansir dari BT Sport.


Baca Juga:


Sebenarnya cukup beralasan memang jika Messi menolak bertukar jersey dengan Davies. Pasalnya, sepanjang 90 menit bermain, Davies sukses meredam pergerakan La Pulga. Selain itu ada satu momen yang membuat nama Messi tenggelam akibat ulah Alphonso Davies di laga perempat final Liga Champions akhir pekan kemarin.

Kejadian itu terjadi ketika pemain berusia 19 tahun itu menggocek Messi di sisi kiri lapangan lalu menghindari terjangan Arturo Vidal dan melanjutkan aksinya dengan mempermainkan Nelson Semedo sebelum akhirnya bikin assist untuk gol Joshua Kimmich.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com