Koeman Ungkap Alasannya Percaya Pada Pemain Yang Masih ‘Hijau’
Vivagoal – La Liga – Pemain muda atau yang masih hijau biasanya memang tidak terlalu dipercaya oleh sebuah tim. Namun entrenador Blaugrana, Ronald Koeman ternyata malah mempercayai pemain muda Ilaix Moriba.
Bisa dibilang Barcelona terkenal sebagai tim yang selalu memberi banyak peluang bagi pemain mudanya untuk berkembang. Hal ini pun kembali diterapkan oleh tim asal Catalan itu. Blaugrana pada musim ini kembali mengorbitkan salah satu pemain mudanya, Ilaix Moriba menuju tim utama.
Baca Juga:
- Koeman Izinkan Pemainnya Gabung Tim Lain, Kenapa?
- Terbukti Efektif, Barcelona Patenkan Formasi Tiga Bek?
- Barcelona Rindukan Suarez, Persis Seperti Madrid Kangen Ronaldo
- Diterpa Isu Pemecatan, Koeman: Masa Depan Berada di Presiden Baru Barcelona
Pemain yang baru berusia 18 tahun itu baru saja mencatatkan debut pertamanya bersama tim senior di ajang Copa del Rey saat Barca bertemu Cornella beberapa waktu lalu.
Menariknya, Moriba kembali dimainkan Koeman pada saat timnya menang 2–0 atas Osasuna di La Liga, pada Minggu (7/3/2021) dini hari kemarin. Di pertandingan terbarunya itu Moriba diturunkan sebagai pemain pengganti. Meski demikian, ia secara menakjubkan mampu menyumbangkan satu gol yang semakin meyakinkan kemenangan Blaugrana kala bertandang di El Sadar.
Gol itu sekaligus menjadi gol pertama Moriba di tim utama Barcelona sejak bergabung pada 21 Januari lalu. Adapun gol tersebut dicetaknya di menit ke-83 yang sempat membuat Ronald Koeman sangat senang dengan kontribusi pemain mudanya itu. Sementara itu, sang pelatih menegaskan jika keputusannya dalam memilih pemain muda karena ia meyakini bahwa mereka adalah masa depan timnya. (DIL)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com