Site icon Vivagoal.com

Asamoah sebut Matthew Hoppe Bisa Memicu Kualitas Pemain Muda Schalke

Asamoah sebut Matthew Hoppe Bisa Memicu Kualitas Pemain Muda Schalke

Matthew Hoppe. Sumber: Official Bundesliga

Vivagoal Bundesliga – Mencetak tiga gol di usia muda dan membangkitkan mental tim dalam laga penting, Matthew Hoppe mendapat sanjungan dari mantan penyerang FC Schalke, Gerald Asamoah. Ia mengaku sangat mengenal Hoppe, ia pernah melatihnya saat anak muda Amerika Serikat bermain di di 16 pertandingan di divisi empat Jerman. 

Hal itu menjadi sorotan Gerald Asamoah, ia terkesan dengan penampilan man of the match dalam pertandingan akhir pekan lalu. Asamoah mengatakan ia telah berkembang dan fokus untuk membenahi dirinya.

“Bukan hanya karena dia mengambil ketiga golnya dengan baik, tetapi karena dia terus berkembang. Dia mampu melakukan itu karena dia terus menerus mempertanyakan dirinya sendiri. Dan Anda dapat melihat ke mana arahnya.” kata pelatih tim U23 FC Schalke kepada Kicker.

Hoppe menorehkan rekor menjadi orang pertama yang menciptakan hattrick di Bundesliga. Dengan gol yang sangat penting untuk menjauhkan Schalke dari jurang degradasi, Asamoah yakin kalau anak muda ini akan memberikan andil untuk meningkatkan kualitas pemain muda yang ada dibawah tanggung jawabnya.

 “Dia adalah inspirasi dalam segala hal untuk semua pemain muda, dan terutama untuk para pemain saya di U23. Mereka sekarang telah melihat lagi bahwa jalan ke tim utama selalu terbuka bagi mereka – yang secara historis terjadi di Schalke mungkin lebih dari di banyak klub lain.” tutup mantan pemain timnas Jerman tersebut.


Baca Juga:



Hoppe bergabung dengan Schalke pada Juli 2019 dari akademi Residensi Barcelona di AS. Ia bergabung dengan tim U-19 saat pertama kali menginjakan kakinya di Jerman, mendapat promosi ke U23, ia baru muncul bersama skuat senior di musim 2020/2021.

Pemain yang mencetak satu gol dalam 16 pertandingan di divisi empat, Hoppe mendapat undangan promosi ke tim senior untuk menggantikan Goncalo Paciencia yang cedera disusul isu kepergian Vedad Ibisevic.

Hoppe memulai debut dalam pertandingan pertama melawan Bayer Leverkusen yang berakhir kekalahan untuk Schalke dengan skor 4-1. Tidak berapa lama waktu berselang, dalam pertandingan kedua di tahun ini, ia membubuhkan tiga gol ke gawang Hoffenheim saat timnya menang dengan skor 4-0.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version