Atletico Dibantai Bilbao, Simeone: Kami Tak Masuk dalam Permainan
Vivagoal – La Liga – Perjalanan Atletico Madrid di Copa del Rey harus berakhir di fase semifinal. Mereka keok dari Athletic Bilbao dengan agregat 4-0 dalam dua leg yang dipertandingan. Diego Simeone pun buka suara terkait hal ini.
Dalam lag kedua yang dimainkan di San Mames, Jumat (1/3) dini hari WIB, Los Colchoneros keok dengan skor 3-0 melalui aksi Williams Bersaudara dan Gorka Guruzeta. Bilbao pun melaju ke final dan bakal bersua dengan Real Mallorca.
Hasil tersebut menjadi momen anti klimaks bagi Simeone yang sudah menunggu final keduanya sejak 2013 lalu. Pelatih asal Argentina itu memberi pandangannya terkait laga yang dimainkan oleh anak asuhnya tu.
“Dalam laga ini, kami kalah 3-0 dan pekerjaan anak-anak selesai. Kami memulai dengan baik. Ada tiga situasi yang bisa dimanfaatkan. Namun setelah gol pertama dan kedua, situasinya menjadi lebih sulit,” bukanya seperti diwartakan Diario AS.
“Dengan situasi tertinggal 2-0, kami mencoba tampil baik hingga skor 3-0. Kami memiliki peluang dari Memphis, Saul dan Riquelme. Namun kami tak pernah masuk ke dalam permainan. Kami tak bisa menyerang dan bertahan,” timpalnya.
Baca Juga:
- Presiden Montpellier Sebut Insiden Masa Lalu Sebut Timnya Terperosok ke Papan Bawah
- Begini Resep Metode Kepelatihan Will Still di Reims
- Jumpa Monaco, PSG Istirahatkan Marquinhos
- Bakal Main Tanpa Mbappe di Musim Depan, Enrique: Kami Akan Jadi Tim yang Lebih Baik
Untuk Simeone, kekalahan ini merubah fokus mereka untuk memantapkan posisi di zona Liga Champions. Atleti bisa bertarung kembali dengna Bilbao yang juga menjaga asa finish di zona tersebut pada akhir musim.
“Kami perlu melanjutkan laga dengan rutinitas dan masalah di klub. Kami ingin finish di posisi keempat,” pungkasnya. Terdekat, Los Colchoneros bakal memainkan lanjutan LaLiga akhir pekan ini melawan Real Betis. Mereka punya momentum untuk merespon kekalahan telak dari Bilbao.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com