Usai Kalah dari Bilbao, Valverde Kritik Pemain Mahal Ini

Barca Belum Puas Belanja Meski Sudah Habiskan 3,9 Trilliun

Dimas Sembada - August 5, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa LigaBarcelona nampaknya belum puas mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim panas ini. Melalui presidennya, El Barca memastikan akan segera meresmikan buruan lainnya. 

Setelah mendatangkan Frenkie De Jong, Antoine Griezmann, dan Neto beberapa waktu lalu Blaugrana meresmikan Junior Firpo. Dimana dengan kedatangan Firpo, Barca sejauh ini sudah menggelontorkan dana sebesar 249 juta euro atau setara Rp 3,9 triliun.

 Kendati demikian, Presiden Barca, Josep Maria Bartomeu mengaku masih berupaya mewujudkan transfer besar lainnya. Ia tengah mengusahakan pemain incaran Barca ini sudah dapat diresmikan sebelum bursa ditutup September mendatang.

“Kami punya skuat yang jauh lebih kuat dibandingkan musim lalu, dengan banyak potensi dari pemain baru kami. Tapi masih ada beberapa pekan sebelum bursa transfer ditutup dan kami masih bisa merekrut beberapa pemain lagi,” ungkap Bartomeu dilansir dari situs resmi Barca.

Baca Juga : Eks Wonderkid Barca Ini Akhirnya Berlabuh di MLS

Hal ini dilakukan Bartomeu demi menjaga kesuksesan Barcelona. Dimana mereka berambisi tetap menjadi yang terbaik di dunia. 

“Tantangan kami adalah meneruskan era terbaik dari kesuksesan sejarah Barcelona. Kami punya skuat yang ambisius dan hebat dan bakal dipimpin oleh pemain terbaik dunia dan sepanjang sejarah sepakbola, Leo Messi,” tegasnya.

Barcelona kabarnya saat ini masih dalam proses negosiasi terkait transfer Neymar di Paris Saint-Germain. Sementara itu, nama bek Manchester United, Matteo Darmian juga disebut sebagai salah satu incaran serius Los Cules untuk diproyeksikan sebagai pelapis Gerard Pique.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com