Bianchi: Haaland Lebih Tajam, Tapi Mbappe Akan Menjadi yang Terbaik di Dunia
Erling Haaland vs Kylian Mbappe, Marca

Barcelona Banyak Utang, Jangan Bicara Transfer Haaland Mbappe

Rangga - March 3, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Mantan asisten Presiden Barcelona, Rafael Yuste kesal mendengar para calon presiden mengumbar janji transfer fenomenal seperti Erling Haaland dan Kylian Mbappe.

Pemilihan presiden Barcelona akan digelar pada 7 Maret mendatang. Joan Laporta, Victor Font, dan Toni Freixa akan bersaing ketat untuk menjadi orang teratas dalam memimpin raksasa La Liga tersebut.

Selayaknya pemilu, para kandidat pun mengobral janjinya. Kebanyakan dari mereka berjanji akan rencana mendatangkan pemain top sekelas Erling Haaland dan Kylian Mbappe.

Namun Yuste yang saat ini mendampingi Joan Laporta dalam pencalonan presiden baru Barcelona melihat para kandidat lain terlalu munafik. Menurutnya akan tidak bertanggung jawab jika mereka mengatakan rencana transfer pemain saat klub tengah dililit utang seperti sekarang ini.

“Saat ini, dengan utang mencapai lebih dari satu miliar euro, akan terlihat sangat tidak bertanggung jawab jika kita bicara soal kedatangan Haaland atau Mbappe,” tegas Yuste di Mundi Deportivo.

“Selain itu, saat ini kami memiliki skuad yang bisa mendatangkan sukacita pada para anggota dan pelatih berani yang mau mengandalkan pemain-pemain muda.


Baca Juga:


Dengan demikian Yuste seakan menegaskan jika rencana Laporta yang disebut tak jelas oleh kandidat lain memang ingin fokus ke penanganan masalah klub terlebih dulu. Toh, Barcelona juga sudah memiliki Lionel Messi dalam tim.

“Seiring usaha kami memperbaiki situasi dan mengumpulkan sumber daya, nanti akan ada pilihan seiring berjalannya waktu,” kata Yuste.

“Namun, sekarang mari mendukung apa yang ada dan berjuang semaksimal mungkin.”

“Saat ini kami sudah punya pemain terbaik di dunia bernama Leo Messi,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com