Griezmann

Bayern Munchen Tebus Griezmann dengan Harga 2,04 Triliun

Dimas Sembada - April 22, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal BundesligaPenyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann dikabarkan akan hengkang akhir musim ini. Terbaru, raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen disebut siap menebus klausul pelepasan pemain asal Prancis tersebut.

Marca menyatakan bahwa Bayern berniat memboyong Griezmann pada bursa transfer musim panas mendatang. Manajemen The Bavarians disebut siap untuk mengaktifkan klausul rilis Griezmann yang mencapai 129 juta euro atau sekitar Rp 2,04 triliun.

Sejatinya, klausul rilis Griezmann di Atletico masih  berada di angka 200 juta euro karena kontraknya yang masih tersisa 4 tahun lagi. Namun, laporan Marca menyebut nominal tersebut akan turun jadi 129 juta euro saja per 30 Juni 2019 mendatang.

 

Perihal isu tersebut, CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge angkat bicara. Rummenigge dengan mengatakan tak bisa mengonfirmasi kepastian kabar tersebut saat ini.

“Kita lihat saja nanti apakah kami akan melakukan sesuatu di bursa musim panas depan. Kami tidak bisa membantah atau mengonfirmasinya,” kata Rummenigge.

[irp]

Bayern sendiri memang berniat meremajakan skuatnya. Dimana Bayern kini banyak diisi pemain yang berusia 30 tahun keatas, termasuk penyerang utama mereka, Robert Lewandowski yang akan berusia 31 tahun pada Agustus mendatang.

Adapun proyek regenerasi Bayern ini bahkan sudah dimulai dengan mendatangkan Benjamin Pavard 23 tahun dari Stuttgart. Selain itu ada juga Lucas Hernandez 23 tahun dari Atletico Madrid.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com