
Bayern Punya Penyerang Terbaik Bundesliga di Era Modern
Vivagoal – Bundesliga – Jurgen Klinsmann menilai Robert Lewandowski sebagai penyerang Bundesliga terbaik di era modern, yang diyakini bakal membuat Hertha Berlin semakin sengsara di tengah kesulitan yang mereka rasakan sekarang.
Pimpinan klasemen sementara Liga Jerman, Bayern Munich memulai pekan ke-20 dengan keunggulan enam poin atas peringkat kedua, Borussia Dortmund. Di pekan ini, Die Roten sudah ditunggu oleh Hertha Berlin, Minggu (23/1) di Olympiastadion.
Secara peringkat, Bayern tentu sangat diunggulkan, mengingat sang lawan kini masih terjerembab di posisi ke-13. Hertha berpotensi menjadi makan empuk dari bintang Bayern, Robert Lewandowski, yang bisa cetak 10 gol dari lima laga terakhirnya.
Just #TheBest player going about his daily business ⚽⚽⚽
🛒 To celebrate Lewy's award, we're offering 20% on all @lewy_official merchandise: https://t.co/Z5NKeivpMh#MiaSanMia pic.twitter.com/ySXV58cOeJ
— FC Bayern Munich (@FCBayernEN) January 18, 2022
Penyerang asal Polandia itu baru saja dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia versi FIFA tahun 2021 beberapa waktu lalu. Hanya dua hari setelah Ia mencetak gol yang ke-300 di Bundesliga saat Bayern menang 4-0 atas Cologne.
Berbagai catatan gemilang dari Lewandowski itu kemudian mendapat pengakuan dari eks penyerang Jerman, Jurgen Klinsmann. Menurutnya tak ada pemain depan lain yang lebih bagus daripada Lewandowski di Bundesliga era modern seperti sekarang.
Mantan pelatih Timnas AS itu juga mengaku kagum karena Lewandowski bisa memecahkan rekor Gerd Muller, yang sebelumnya sangat sulit digapai. Jumlah 41 gol Lewy di musim lalu membuatnya kini jadi pencetak gol terbanyak dalam satu edisi Bundesliga.
Baca Juga:
- Aljazair Tak Lolos 16 Besar Piala Afrika, Ramy Bensebaini Jadi Pemain Bundesliga Pertama yang Pulang
- Bayern Munich dan Barcelona Perang Dingin, Ada Apa?
- Newcastle Siapkan Dana Fantastis untuk Boyong Bek Bayer Leverkusen
- Kehilangan Dua Bek, Nagelsmann: Bayern Munich Perlu Belanja Pemain!
“Tak diragukan lagi, Robert adalah penyerang terbaik yang pernah tampil di Bundesliga era modern,” ujar Klinsmann dilansir France24.
“”Di Jerman, kami tidak pernah berpikir akan mungkin untuk mendekati rekor itu.
“Cara dia terus menjaga rasa lapar itu, dorongan untuk mencetak gol dan memenangkan gelar berada pada tingkat yang sama sekali berbeda.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com
