Juventus Ingin Tukar Bintang Gagal Chelsea dengan Pemainnya
Saul Niguez, Foto: dok Gilabola

Rencana Ekstrim Tuchel Untuk Menutupi Cederanya Chilwell

A Hendra - December 4, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Manajer Chelsea, Thomas Tuchel punya rencana yang ekstrim saat bertandang ke markas West Ham United akhir pekan ini. Cedera parah yang dialami Ben Chilwell membuat Tuchel berencana memainkan Saul Niguez sebagai bek sayap kiri.

Ben Chilwell mendapat cedera lutut saat Chelsea mengalahkan Juventus 4-0 di Stamford Birdge pada matchday kelima fase grup Liga Champions. Dari hasil pemeriksaan, Chiwell disebut mengalami cedera di ligamen yang menghubungkan tulang paha dan tulang kering di lututnya.

Kondisi tersebut membuat Chiwell kini diharuskan beristirahat selama enam pekan lamanya untuk pemulihan, tanpa perlu menjalani operasi.

“Ben (Chilwell) mengalami cedera ACL dan kami putuskan merawatnya secara biasa dulu. Kita lihat kondisinya selama 6 pekan ke depan, apa dia bisa fit untuk bermain atau musti menjalani operasi,” kata Thomas Tuchel dilansir dari Sky Sports.

“Saat ini fokus kami cuma enam pekan dulu, karena kami sangat positif dengan reaksi awal dari tubuhnya yang sangat bagus. Dan semoga saja terus seperti itu, sehingga kami semua bisa fokus agar dia bisa bermain lagi.” jelas Tuchel.

Namun dengan absennya Chilwell, maka bisa dipastikan Chelsea bakal bermain tanpa adanya bek sayap kiri murni saat bertanding melawan West Ham United di Olimpiade London Stadium, Sabtu (4/12) malam WIB dalam lanjutan gameweek ke-15 Liga Inggris.


Baca Juga:


Pasalnya, Marcos Alonso yang sudah dimainkan dalam 14 pertandingan terakhir di semua ajang musim ini juga tidak bisa terus diandalkan. Hal ini mengingat padatnya jadwal pertandingan yang bakal dilakoni Chelsea hingga awal tahun depan.

Alhasil, tak adanya pemain yang bisa dipasang di posisi bek sayap kiri bisa saja membuat Tuchel menggeser Reece James dengan Cesar Azpilicueta. Tapi dengan tuntutan harus menang agar bisa terus menjaga jarak dengan Man City dan Liverpool di papan klasemen, mau tak mau opsi itu sulit untuk diambil Tuchel

Tidak banyaknya opsi yang tersedia, Tuchel mengatakan bakal memainkan Saul Niguez sebagai bek sayap kiri di laga kontra The Hammers. Menurut Tuchel, ia mempertimbangkan Saul karena telah diuji coba di sesi latihan dan performa pemain 27 tahun itu cukup oke sebagai bek sayap.

“Kami sudah mencoba memainkan Saul di posisi wing bek kiri dalam sesi latihan. Kami merasa dia mungkin bisa dicoba di pertandingan melawan West Ham. Karena Ben Chilwell cedera, dan Alonso tidak bisa selalu dimainkan,” jelas Tuchel dikutip dari situs resmi Chelsea.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com