Berbagai Nama Besar Hadir Sebagai Icon Baru FIFA 21, Siapa Saja?

Berbagai Nama Besar Hadir Sebagai Icon Baru FIFA 21, Siapa Saja?

Heri Susanto - August 11, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – IGL – Setiap perilisan edisi teranyar game FIFA,  Icon player baru akan selalu hadir. Biasanya, icon bisa dimainkan di mode FIFA Ultimate Team (FUT) guna mempertebal komposisi skuat tim dan mempertebal link antar pemain.


Baca Juga:


Menukil laman Goal International, tersemat 11 pemain dari berbagai posisi yang hadir dalam daftar yang telah terangkum di bawah. Mereka yang tersemat kebanyakan populer di era milenium dan bermain untuk tim-tim top flight Eropa. Meski demikian, berbagai icon lawas macam Diego Maradona, Pele hingga Alessandro Del Piero tetap hadir dalam daftar.

Lantas, siapa saja nama yang menjadi icon baru di FIFA 21? Berikut daftarnya.

  1. Eric Cantona (France)

Semasa bermain, Cantona merupakan sosok yang lumayan kontroversial karena peringainya di atas lapangan. Ia memutuskan pensiun di usia 31 tahun dengan catatan empat gelar Premier League dan sepasang Piala FA.

  1. Ferenc Puskas (Hungary)

Penyerang yang beken di era 50an merupakan juru gedor mematikan pada masanya. Bahkan saat ini, nama Puskas sudah terpatri untuk pemain yang mencetak gol terbaik yang dibuat oleh FIFA setiap tahunnya.

  1. Xavi (Spain)

Xavi Hernandez merupakan katalisator di lini tengah Barcelona maupun Timnas Spanyol. Bersama klub dan negaranya tersebut, berbagai gelar prestis pernah diraih seperti Champions League, LaLiga hingga Piala Dunia 2010.

  1. Nemaja Vidic (Serbia)

Bersama Rio Ferdinand, nama Nemanja Vidic merupakan tembok kokoh di lini belakang Manchester United. Keduanya bahkan bisa dipadukan dalam game FIFA 21, tak sabar untuk menduetkannya?

  1. Petr Cech (Crezh Republic)

Penjaga gawang tersukes milik Republik Ceko sempat membela Chelsea dan Arsenal. Sumbangsihnya untuk the Blues tak bisa dipandang sebelah mata. Ia sempat memenangkan gelar domestik dan Liga Champions untuk tim yang bermarkas di Stamford Bridge.

  1. Samuel Eto’o (Cameroon)

Jika sebelumnya Didier Drogba sudah hadir ke dalam FUT Icon, penyerang legendaris Afrika lain, Samuel Eto’o pun hadir dalam game FIFA 21. Ia sempat memenangkan berbagai gelar prestis bersama klubnya terdahulu macam Real Madrid, Barcelona, Inter Milan dan Chelsea.

  1. Bastian Schweinsteiger (Germany)

Schweinsteiger merupakan gelandang berkualitas yang pernah dimiliki Bayer Munchen dan Timnas Jerman. Sumbangsihnya untuk Die Roten dan Die Mannschaft jelas tak bisa dibilang kecil. Berbagai gelar sempat dipersembahkan macam Liga Champions dan Piala Dunia 2014.

  1. Philipp Lahm (Germany)

Awalnya, Lahm kerap bermain sebagai fullback kanan. Namun seiring berjalannya waktu, ia bisa bermain di posisi apapun. Hal tersebut didapatkan kala dirinya diasuh Pep Guardiola. Lahm sempat merasakan berbagai gelar sebagai pemain, termasuk Piala Dunia 2014 bersama Timnas Jerman.

  1. Fernando Torres (Spain)

Meski di akhir karir performa Torres menjelma layaknya badut, namun ia tetap mesin gol yang bakal selalu diingat Kopites berkat aksi-aksinya bersama Liverpool. Di level Internasional, ia masuk ke dalam golden generation Spanyol dengan mempersembahkan sepasang Piala Eropa dan Piala Dunia.

  1. Ashley Cole (England)

Ashley Cole sempat membela dua tim London terbesar, Arsenal dan Chelsea. Di tim yang disebut terakhir, ia mendulang berbagai gelar Prestis, termasuk Liga Champions.

  1. Davor Suker (Croatia)

Pahlawan Kroasia di Piala Dunia 1998 ini mampu mengantarkan Negeri asal Balkan menduduki peringkat ketiga. Bahkan di tahun tersebut, ia sempat menduduki posisi runner up Ballon d’Or kala masih menjadi juru gedor utama Real Madrid.

Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen FIFA 20, Efootball PES 2020 dan FUT CUP di Indonesia Gaming League (IGL) Season 2, untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL  dan download aplikasinya di Google Play atau App Store

Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com