Dalam Laga Kontra Liverpool, Palang Pintu Napoli Sukses Tebus Dosa

Dalam Laga Kontra Liverpool, Palang Pintu Napoli Sukses Tebus Dosa

Heri Susanto - September 18, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga ChampionsKalidou Koulibaly menjadi pemain terbaik versi BBC Sports dalam laga kontra Liverpool dinihari kemarin. Sang pemain seolah melakukan penebusan dosa atas performa buruknya belakangan ini.

Nama Koulibaly sendiri mendapat sorotan setelah tampil kurang maksimal musim ini. Salah satu kesalahn fatal yang ia lakukan adalah saat laga Napoli melawan Juventus pada pekan ke-dua Serie A.

Ketika itu, Koulibaly membuat gol bunuh diri. Gol itu membuat Napoli kalah dengan skor 4-3 atas Juventus. Padahal, Napoli sempat melakukan comeback gemilang dengan mencetak tiga gol beruntun usai tertinggal 3-0 atas Juventus.

Kemudian Koulibaly menjelma sebagai benteng kokoh saat Napoli membekuk Liverpool dua gol tanpa balas pada matchday pertama Grup E Liga Champions 2019/2020, Rabu (18/9/2019) dini hari WIB. Dua gol Il Partenopei dicetak oleh Diers Mertens dan Fernando Llorente.

Memang kedua nama di atas menjadi kunci kemenangan tim, namun peran Koulibaly di barisan pertahanan tak bisa dipandang sebelah mata. Bek tengah berusia 28 tahun itu berulang kali menggagalkan peluang Liverpool lewat para penyerangnya.

Baca Juga: Kalahkan Liverpool, Napoli Diminta Tak Ulangi Catatan Musim Lalu

BBC Sports menunjuk Koulibaly sebagai Man of the Match setelah mencatat Koulibaly mampu menang duel satu lawan satu dengan Roberto Firmino dan Mohamed Salah. Andai keduanya lolos saat itu maka besar kemungkinan hasil pertandingan akan berbeda.

Selain itu, ada pula aksi heroik Koulibaly yang harus jatuh bangun dalam duel melawan Salah di menit 22. Koulibaly memang gagal menghentikan laju Salah, tapi usahanya berhasil menghambat pergerakan Salah dan sepakan pemain asal Mesir itu bisa diblok oleh Kostas Manolas.

Koulibaly sukses menutup ruang yang ditinggal oleh bek kiri, Mario Rui, yang aktif membantu serangan dan wilayah yang Mario Rui tinggalkan berpotensi dieksploitasi oleh Mohamed Salah.

Baca Juga:

“Kostas Manolas baru saja bergabung dengan tim, jadi kami butuh waktu untuk belajar bagaimana bermain bersama dan kami kebobolan banyak gol, tapi kami sedang membaik saat ini,” ujar Koulibaly kepada Sky Sport Italia.

“Saya mencoba untuk memberikan 110 persen kepada para fans, karena mereka memberi saya begitu banyak cinta dan saya ingin membayar kepercayaan mereka,” sambung bek terbaik Serie A musim 2018/2019 tersebut.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com