Site icon Vivagoal.com

Daley Blind: Erik ten Hag Adalah ‘Raja’, Jadi Semuanya Harus Patuh

Daley Blind: Erik ten Hag Adalah 'Raja', Jadi Semuanya Harus Patuh

Sumber: Manchester Evening News

VivagoalLiga Inggris – Punggawa Ajax Amsterdam, Daley Blind, mengatakan bahwa Erik ten Hag memiliki karakter layaknya raja. Ia adalah pribadi yang sangat detail, dan itu bisa menjadikan Manchester United kembali ke tempat seharusnya.

Musim depan akan sangat terasa baru bagi Man United dan juga para penggemarnya. Pasalnya, setelah mengalami musim yang buruk di 2021/22, Setan Merah langsung melakukan perombakan dengan mengeluarkan enam pemain dan juga mendatangkan pelatih anyar. Pelatih tersebut adalah Erik ten Hag dari Ajax Amsterdam.

Kedatangan Erik ten Hag ke Old Trafford disinyalir bisa mengangkat derajat Man United ke tempat yang seharusnya. Hal tersebut tentunya didukung oleh ulasan mantan pemain Man United yang sekarang membela Ajax Amsterdam, Daley Blind.


Baca Juga:


Daley Blind mengatakan bahwa Erik ten Hag mirip seperti ‘raja’ di Ajax Amsterdam. Ia ingin tahu siapa yang bekerja, pemain yang bermain, sampai staff-staff yang ada di klub tersebut. Erik ten Hag ingin memadukan semua orang agar memiliki satu visi dan misi yang sama dengannya.

“Dia adalah pribadi yang sangat sosial. Saya pikir, seperti di Ajax, sesuatu yang penting bagi dia untuk mengetahui setiap orang yang ada. Semua orang perlu terlibat untuk memiliki perasaan yang sama, yakni mentalitas seorang pemenang,” ucap Daley Blind seperti yang dilansir dari Manchester Evening News.

Sumber: Bola.net

“Semua orang harus mengarah ke arah yang sama. Dia sadar akan hal itu dan ingin menjaga agar itu tetap ada. Dia juga tipikal orang yang suka mengontrol dan ingin berada di atas segalanya. Saya pikir, itu adalah kualitas yang harus dimiliki ketika memang bagus,” tambah Daley Blind.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version