Dibuat Menangis Musim Lalu, Neymar Puas Tuntaskan Dendam Ke Bayern
Neymar, Photo: TalkSport

Dibuat Menangis Musim Lalu, Neymar Puas Singkirkan Bayern

A Hendra - April 14, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Musim lalu, Neymar benar-benar dibuat menangis oleh aksi-aksi Bayern Munchen saat mengalahkan Paris Saint-Germain di final Liga Champions. Kini, sakit hati itu sudah dituntaskan Neymar karena bisa melangkah ke babak semifinal dengan singkirkan Bayern Munich.

Musim lalu Neymar menangis pilu melihat kekalahan 0-1 Paris Saint-Germain di final Liga Champions kontra Bayern Munchen. Air mata Neymar tumpah kala melihat Les Parisiens gagal mencetak sejarah untuk pertama kalinya bisa menjuarai Liga Champions.

Bahkan sampai penyerahan medali runner up, mata Neymar masih terlihat merah berkaca-kaca dan membuatnya kemudian dipeluk oleh pelatihnya saat itu, Thomas Tuchel. Delapan bulan berselang, momen Neymar untuk balas dendam pun datang, karena mereka kembali bertemu Bayern di babak perempat final musim ini.

Tak mau membuang-buang kesempatan, Neymar tampil superior di leg pertama dengan menciptakan dua assist untuk membantu PSG menang 3-2 di Allianz Arena. Di leg kedua, meski PSG kalah 0-1 dari Bayern, namun Neymar tetap punya kontribusi besar meloloskan PSG ke semifinal berkat keunggulan agregat gol tandang 3-3.


Baca Juga:


Berdasarkan catatan Squawka, Neymar benar-benar mempertontonkan kualitasnya sebagai pemain termahal di dunia. Lewat berbagai membuat sentuhan-sentuhan ajaib, Neymar yang sukses merepotkan barisan pertahanan Die Roten.

Tercatat Neymar memiliki akurasi umpan sebesar 84,1 persen, 85 sentuhan, lepaskan tiga umpan kunci, dan enam kali tembakan mengarah ke gawang.

Bermain sebagai false nine, Neymar benar-benar membuat PSG di babak kedua nyaris menguasai seperempat lapangan. Hal tersebut secara otomatis membuat Bayern begitu kesulitan mengembangkan permainan dan gagal mendapatkan gol kedua.

“Kami betul-betul tim luar biasa dan kami harus memberi selamat kepada semuanya. Yang terpenting kami bisa lolos. Kini kami ada di semifinal dan ingin lebih jauh lagi,” ujar Neymar kepada BT Sport.

“Saya sangat senang. Kami menghadapi tim hebat dan kami pun sama bagusnya. Kami menyingkirkan juara Eropa. Kini kami harus bekerja lebih keras.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com