Dikartu Merah, Pemain AS Monaco Tendang Mesin VAR!

Dikartu Merah, Pemain AS Monaco Tendang Mesin VAR!

Heri Susanto - November 5, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Ligue 1  –  Fullback AS Monaco, Ruben Aguilar sangat kecewa dengan kartu merah yang ia dapatkan kontra Saint-Etienne dalam lanjutan Ligue 1. Ia pun menumpahkan kekesalannya dengna menendang Video Assistant Refferee (VAR) pasca diusir keluar lapangan.

Dalam laga akhir pekan kemarin, Monaco harus kalah dengan skor 1-0 via gol Denis Bouanga. Ia pun kesal karena keputusan serupa pernah terjadi kepada Wesley Fofana namun taka da kartu yang dikeluarkan. Fullback 26 rahun mungkin merasa iri dan melampiaskan kekesalannya dengan menendang VAR.

Baca Juga: Kenapa Sih Bayern dan PSG Tak Berkutik di Eropa? 

Sejauh ini, penggunaan VAR memang sudah menjadi hal wajib di liga-liga top Eropa. Serie A dan Bundesliga sudah menggunakannya di thaun 2017. Setahun berselang, Ligue dan LaLiga mulai menggunakannnya. Inggris pun baru menggunakan teknologi ini di musim 2019/20.

Dalam prosesnya, teknologi yang pertama kali diperkenalkan di Piala Dunia 2018 ini kerap menuai kontroversi. Tak jarang berbagai keputusan serta kejadian tak mengenakan menimpa tim-tim maupun pemain sepakbola di seluruh penjuru Eropa.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1  hanya di Vivagoal.com