Erik Ten Hag Jelaskan Kenapa Casemiro Belum Juga Jadi Starter
Casemiro, Foto: dok inews

Erik Ten Hag Jelaskan Kenapa Casemiro Belum Juga Jadi Starter

A Hendra - September 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Suporter Manchester United boleh jadi bingung sekaligus penasaran soal Casemiro. Pasalnya, eks gelandang Real Madrid itu belum juga dimainkan sebagai starter musim ini. 

Casemiro dibeli Manchester United dari Real Madrid seharga 60 juta paun. Selama memperkuat klub Spanyol itu, Casemiro tampil apik dengan menggondol lima trofi Liga Champions, di mana tiga diantaranya diraih secara berturut-turut.

Alhasil, kehadiran Casemiro di skuad Setan Merah jelas membuat para pendukungnya begitu antusias. Tapi dalam dua laga kompetitif Manchester United, pesepakbola 30 tahun itu selalu masuk sebagai pemain pengganti.

Erik Ten Hag Jelaskan Kenapa Casemiro Belum Juga Jadi Starter
Casemiro, Foto: dok sport detik

Melawan Southampton di pekan keempat Liga Inggris, Casemiro menggantikan Antony Elanga saat pertandingan tinggal menyisakan 10 menit lagi. Sementara saat menghadapi Leicester City, Casemiro lagi-lagi masuk ke lapangan menggantikan Elanga pada menit ke-59.

Erik Ten Hag selaku manajer Man United mengakui Casemiro adalah pemain spesial, dan cepat atau lambat ia akan segera diturunkan sedari menit awal pertandingan.


Baca Juga:


“Tentu saja, Casemiro itu sebuah opsi, sebuah opsi yang sangat bagus,” kata Erik ten Hag seperti dilansir dari situs resmi Man United.

“Tapi dalam dua pertandingan terakhir, kami bermain cukup bagus dan saya ingin memberi mereka sebuah kesempatan lain untuk pertandingan ini. Kami punya banyak pertandingan, jadi kami akan melakukan rotasi.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com