Fans AC Milan Tolak Kepulangan Donnarumma ke San Siro, Italia
Gianluigi Donnarumma, Foto: dok sport detik

Fans AC Milan Tolak Kepulangan Donnarumma ke San Siro, Italia

A Hendra - October 6, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1 – Suporter garis keras AC Milan ternyata masih kesal dengan keputusan Gianluigi Donnarumma yang pindah ke Paris Saint-Germain pada awal musim ini. Sebuah spanduk bernada ejekan dibentangkan saat Donnarumma pulang ke Italia untuk membela Gli Azzurri pada babak semifinal UEFA Nations League kontra Spanyol, Kamis (7/10) dini hari WIB.

Seperti yang diketahui, AC Milan terpaksa melepas Gianluigi Donnarumma pada bursa transfer musim panas lalu setelah kiper 22 tahun itu menolak memperpanjang kontrak. Permasalahan gaji menjadi muasal batalnya ekstensi kontrak anyar. Hal tersebut menyisakan sakit hati kepada fans mereka.

Donnarumma sudah memperkuat Rossoneri sedari usianya baru 14 tahun. Bisa dibilang, AC Milan adalah klub yang berjasa membesarkan namanya dan mengorbitkannya menjadi kiper nomor satu di timnas Italia. Tapi Donnarumma diklaim sengaja menuntut gaji sebesar 10 juta euro per musim agar memperbesar kansnya bisa keluar dari San Siro.

Pada prosesnya, Ultras Milan yang geram dengan tindak tanduk Donnarumma membentangkan spanduk berisi kalimat-kalimat kebencian dan penolakan kepada Donnarumma jelang duel Italia vs Spanyol di babak semifinal UEFA Nations League, Kamis (7/10) dinihari WIB di San Siro, Milan.


Baca Juga:


“Donnarumma bajingan. Kamu tidak akan pernah lagi diterima di Milano,” isi spanduk Ultras Milan seperti dilansir dari Football Italia.

Laga Italia kontra Spanyol sendiri bakal menjadi kepulangan pertama Donnarumma di San Siro setelah cabut dari AC Milan. Total selama enam musim mengawal gawang Rossoneri sedari 2015 silam, Donnarumma mampu membukukan hingga 251 penampilan di seluruh kompetisi dengan rekor 88 clean sheet. (HS)

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com