Getafe

Frenkie De Jong Kesal Lihat Getafe Tampil Impresif, Kenapa?

Dimas Sembada - March 7, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga –  Jose Bordalas mengantarkan Getafe tampil gemilang musim ini dengan taktik pragmatisnya. Meski banyak dikecam karena tak tampil menghibur, namun Bordalas membuktikan penguasaan bola bukan segalanya.

Bordalas membawa Getafe tampil mengejutkan dalam dua musim terakhir. Setelah musim 2018/19 kemarin bisa finish di urutan kelima klasemen akhir LaLiga Spanyol, Getafe kini bertengger di peringkat keempat liga.

Baca Juga: Prediksi Barcelona Vs Sociedad: Pertaruhan Harga Diri Blaugrana

Los Azulones juga mampu menembus babak 16 besar Liga Europa setelah diluar dugaan berhasil menyingkirkan semifinalis Liga Champions musim lalu, Ajax Amsterdam di babak 32 besar. Klub asal kota Madrid ini berhasil unggul agregat 3-2 dari raksasa Eredivisie Belanda.

Meski demikian, keberhasilan Getafe ini dipandang sebelah mata oleh gelandang Barcelona, Frenkie De Jong. Dia menganggap mantan timnya disingkirkan dengan memainkan sepakbola negatif. Dia pun secara terbuka mengkritik taktik yang diterapkan Getafe saat melawan Ajax.

“Getafe tidak bermain sepakbola untuk menghibur para suporter. Saya merasa sangat kesal menonton pertandingan merek,” kata De Jong seperti dilansir dari Marca.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com